Connect With Us

Tangsel Mulai Berlakukan Smart SIM, Ini Perbedaannya

Rachman Deniansyah | Selasa, 8 Oktober 2019 | 13:19

Kanit Regiden Satuan Lalu Lintas Polres Tangsel Iptu Yosi Zulfa Putri, menunjukan, Surat Izin Mengemudi Pintar (Smart SIM). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang Selatan (Tangsel) mulai berlakukan Surat Izin Mengemudi Pintar (Smart SIM), Selasa (8/10/2019).

Masyarakat sudah dapat membuatnya di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Cilenggang yang berada di Jalan Raya Serpong, Serpong, Kota Tangsel.

Kanit Regiden Satuan Lalu Lintas Polres Tangsel Iptu Yosi Zulfa Putri menjelaskan terdapat beberapa perbedaan antara Smart SIM dengan SIM sebelumnya.

"Keunggulan dan perbedaannya, kalau di Smart SIM ini ada terdapat chip di dalamnya," jelas Yosi di Satpas SIM Cilenggang.

Ia mengatakan, chip itu dapat membaca data forensik pemiliknya. "Misalkan dari peserta uji pernah melakukan pelanggaran. Nah, dalam SIM itu terdata," imbuhnya. 

Ia menjelaskan, pada Smart SIM itu juga terdapat hologramnya. "Jadi tak dapat dipalsukan, karena dapat membedakan antara yang asli dan palsu," ungkapnya. 

Selain itu, kata Yosi, Smart SIM ini juga memiliki beberapa manfaat bagi pemiliknya.

"Bisa dipergunakan untuk berbagai transaksi elektronik. Salah satunya pembayaran toll (e-Toll). 

Jadi bisa diisi saldo. Saldonya tersebut mencapai maksimal Rp2 juta," pungkasnya.(RAZ/RGI)

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill