Connect With Us

Sebagai Nahdliyin Siti Nur Azizah Mantap Diusung PKB

Rachman Deniansyah | Minggu, 13 Oktober 2019 | 19:29

Siti Nur Azizah mendaftarkan dirinya di penjaringan bakal calon (Bacalon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel 2020-2024, di Kantor DPC PKB, Jalan Villa Pamulang Mas, Bambu Apus, Pamulang, Tangsel, Minggu (13/10/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Siti Nur Azizah semakin mantap akan diusung PKB karena dirinya merupakan salah satu Nahdliyin. Siti Nur Azizah telah mendaftarkan dirinya ke beberapa partai yang membuka penjaringan bakal calon (Bacalon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel 2020-2024, 

Setidaknya dia telah mendaftar ke tiga partai yakni PDI-Perjuangan dan PSI.

Kini partai ketiga adalah partai yang memiliki paham didirikan oleh ulama Nahdatul Ulama (NU), yaitu PKB.

BACA JUGA:

Azizah merasa senang dapat mendaftar di penjaringan partai yang lekat dengan Islam Nusantara itu.

"Tentu saya senang ikut dalam konvensi PKB, karena saya ini kan kader dari NU, secara garis perjuangan visi misi sejalan dan searah dari PKB," ucap Azizah di Kantor DPC PKB, Jalan Villa Pamulang Mas, Bambu Apus, Pamulang, Tangsel, Minggu (13/10/2019).

Azizah yang telah mendapatkan restu dari ayahnya, Ma'ruf Amin, merasa penuh percaya diri dapat disusung oleh PKB. 

Terlebih,  Ma'ruf Amin yang terpilih sebagai Wakil Presiden ini merupakan salah satu pendiri PKB.

"Abah ini kan sekarang milik bangsa Indonesia, tentu beliau senang saya mengikuti mekanisme ini sebagai komitmen dan ketaatan saya terhadap azas yang sudah ditetapkan PKB. Abah sangat mendukung apalagi beliau pendiri PKB dan dewan suro pertama di PKB," terangnya.

Azizah berharap agar iktikad baik dirinya itu dapat membuahkan hasil.

"Harapannya saya, PKB bakal mengusung saya untuk bisa menjadi calon Wali Kota Tangsel," pungkasnya(DBI/RGI)

KOTA TANGERANG
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Berat di Pandeglang, Dua Masih Buron

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Penganiayaan Berat di Pandeglang, Dua Masih Buron

Selasa, 4 November 2025 | 11:01

Tim gabungan Polsek Pinang bersama Unit V (Resmob) Satreskrim Polres Metro Tangerang Kota berhasil menangkap tiga pria yang terlibat dalam kasus penganiayaan berat secara bersama-sama,

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill