Connect With Us

Jelang Natal, Polisi Sterilisasi Gereja Terbesar di Pamulang

Rachman Deniansyah | Selasa, 24 Desember 2019 | 15:31

Petugas Kepolisian Sektor Pamulang melakukan pengamanan pada Gereja Katolik Santo Barnabas yang berlokasi di Jalan Jakarta-Bogor, Pondok Cabe Udik, Tangerang Selatan, Selasa (24/12/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang perayaan Natal, Kepolisian Sektor (Polsek) Pamulang melakukan pengamanan pada gereja yang berada di wilayah Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Pemeriksaan itu dimulai pada gereja terbesar di Pamulang, yaitu Gereja Katolik Santo Barnabas yang berlokasi di Jalan Jakarta-Bogor, Pondok Cabe Udik, Tangerang Selatan, Selasa (24/12/2019).

Dengan menggunakan metal detector (pendeteksi logam), beberapa petugas mulai melakukan penyisiran untuk memastikan keamanan pada gereja tersebut.

BACA JUGA:

Kapolsek Pamulang Kompol Hadi Supriyatna menjelaskan, sterilisasi dilakukan guna menjaga keamanan kaum Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal.

“Agar rekan kita, saudara kita yang melaksanakan Misa kebaktian tentram, aman dan merasa khusyuk dalam melaksanakan ibadahnya," ucap Hadi saat di lokasi.

Hadi menuturkan, selama rangkaian natal dilaksanakan, setidaknya terdapat 21 personel yang akan dikerahkan dalam penjagaan tersebut. 

"Dari Polri ada 10 personel, kemudian rekan security internal ada 9, kemudian unsur TNI ada 2 personel," tuturnya.

Pengamanan itu, kata Hadi, akan dilaksanakan sampai malam pergantian tahun.

"Di pamulang terdapat 24 gereja, termasuk gereja kecil. Kita akan jaga sampai tanggal 1 Januari," imbuhnya.

Sekretaris Dewan Paroki Harian Gereja Katolik Santo Barnabas Nikolaus Listya Nugroho menambahkan, pihaknya akan menampung seluruh umatnya untuk beribadah yang mencapai 10.000 jemaat.

"Namun, di sini hanya menampung 2.000-an  jemaah. Jadi kita bagi menjadi dua sesi, yaitu pada 24 dan 25 Desember. Pertama hari ini, Pukul 17.00 WIB dan 21.00 WIB, kemudian besok pagi, 09.30 WIB untuk anak-anak dan 18.00 WIB umum," singkatnya.(RAZ/RGI)

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persis Solo vs Persita, Laga Hidup Mati Pendekar Cisadane

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persis Solo vs Persita, Laga Hidup Mati Pendekar Cisadane

Kamis, 25 April 2024 | 13:38

Pekan ke-33 lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persis Solo akan menjamu Persita Tangerang di Stadion Mahana, Solo pada Jumat, 26 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill