Connect With Us

Resmi, DPD Golkar Tangsel Usung Benyamin-Pilar

Rachman Deniansyah | Jumat, 6 Maret 2020 | 23:06

Jajaran DPD Partai Golkar Tangsel saat mengumumkan pengusungan nama Benyamin-Pilar sebagai Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel pada Pilkada Tangsel 2020, Jumat (6/3/2020). (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Tangerang Selatan resmi mengusung Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan sebagai pasangan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan. 

Hal itu ditetapkan saat DPD Partai Golkar menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) di Pranaya Boutique Hotel, Serpong, Tangsel, Jumat (6/3/2020) malam.  

"Bismillahirrahmanirrahim, dengan Rahmat Allah, DPD Golkar Tangsel mendukung Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan," ucap Sukarya, selaku Steering Committee (SC) Rapimda DPD Partai Golkar Tangsel. 

Hasil penetapan ini, kata Sukarya, selanjutnya akan dikirim ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Golkar Provinsi Banten, untuk selanjutnya disampaikan ke Dewan Pemimpin Pusat (DPP) Partai Golkar.

"Untuk direkomendasikan sebagai pasangan calon. Kan yang merekomendasikan sebagai calon itu DPP," sambung pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Partai Golkar Tangsel.

Ditambahkan Ketua DPD Partai Golkar Tangsel Airin Rachmi Diany, selanjutnya, DPD Golkar Tangsel akan lebih fokus untuk melakukan konsolidasi terkait pemenangan dalam Pilkada 2020 ini. 

"Karena Parpol salah satunya, pekerjaannya adalah dalam arti menyampaikan aspirasi masyarakat mengenai kontestasi politik," ujar Airin. 

Airin mengatakan, DPD Partai Golkar Tangsel akan menunggu hasil keputusan DPP Partai Golkar. 

"Selanjutnya kita serahkan kepada sistem dan mekanisme juklak-juknis (petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis) dan SOP (Standar Operasional Prosedur) dari Partai Golkar. Karena kita punya anggaran dasar dan anggaran rumah tangga," pungkas Airin.(RMI/HRU)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
37 Sekolah Terdampak Banjir di Kota Tangerang Berlakukan PJJ

37 Sekolah Terdampak Banjir di Kota Tangerang Berlakukan PJJ

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:44

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang memberlakukan kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) bagi sekolah-sekolah yang terdampak banjir akibat cuaca ekstrem yang melanda wilayah tersebut, sejak Kamis 22 Januari 2026, kemarin.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill