Connect With Us

Sempat Positif COVID-19, 3 Petugas Puskemas di Tangsel Sembuh

Rachman Deniansyah | Rabu, 24 Juni 2020 | 21:30

TG, petugas puskesmas di Wilayah Pondok Aren saat menerima pernyataan sehat dan sembuh dari COVID-19 (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Rumah Lawan COVID-19 Kota Tangerang Selatan kembali memulangkan lima pasien yang telah terbebas dari ancaman COVID-19, Rabu (24/6/2020).

Diantara lima pasien tersebut, terdapat tiga petugas Puskesmas di Pondok Aren, Tangsel.

Mereka, diantaranya TG petugas di bagian Laboratorium, NU bagian office boy, dan EL sebagai juru masak.

Penularan COVID-19 kepada tiga petugas Puskesmas itu ditengarai oleh faktor ketidakjujuran sejumlah pasien yang berobat ke sarana layanan kesehatan tersebut.

"Rata-rata pasien datang berobat dan tidak jujur saat mengeluhkan kondisinya, karena takut ditolak. Padahal, jika jujur penanganannya kemungkinan bisa berbeda," ujar TG, Rabu (24/6/2020).

Dampak dari ketidakjujuran itu, TG dan dua rekannya tersebut sempat tak menyangka bahwa mereka terinfeksi COVID-19. 

Hal tersebut baru diketahui, setelah mereka menjalani sejumlah pemeriksaan COVID-19. 

"Awalnya sehat, namun saat mengikuti test swab pada tanggal 17 kemarin, hasilnya positif. Saya kaget, tapi resiko pekerjaan jadi mau gimana lagi. Kebetulan saya bertugas melayani pasien umum yang memeriksakan kesehatan di Puskesmas," paparnya.

Berkaca dari pengalamannya itu, TG mengimbau kepada seluruh masyarakat agar mementingkan faktor kejujuran, terutama ketika berobat di rumah sakit ataupun Puskesmas. 

Sebab jika pasien bersikap tidak jujur, maka akan dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain di sekitarnya.

"Para pasien yang berobat ke sarana kesehatan agar selalu terbuka dengan keluhannya. Sehingga OTG pun bisa diketahui darimana tertularnya," tandasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:41

Seorang remaja berinisial OJF, 19, ditangkap Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Tangerang Selatan atas kasus persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANTEN
Amankan Infrastruktur Listrik, PLN Banten Gandeng Polresta Serang Kota

Amankan Infrastruktur Listrik, PLN Banten Gandeng Polresta Serang Kota

Senin, 26 Januari 2026 | 14:42

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten menggelar audiensi manajemen bersama Kepolisian Resor Kota (Polresta) Serang Kota

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill