Connect With Us

Tersisa 10 Pasien, Rumah Lawan COVID-19 Tangsel Tetap Beroperasi

Rachman Deniansyah | Senin, 27 Juli 2020 | 21:44

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamim Davnie didampingi Koordinator Rumah Lawan COVID-19 Tangsel Suhara Manullang menunjukan surat yang menyatakan kesembuhan sepuluh pasien, Tangsel, Senin (27/7/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie melepas sebanyak 10 pasien Rumah Lawan COVID-19 (RLC) Kota Tangerang Selatan, yang telah dinyatakan sembuh.

Dari kesepuluh pasien tersebut, terdapat lima anak yang menjadi santri di Pesantren Al Amanah Al Gontory yang berlokasi di kawasan Parigi Baru, Pondok Aren, Tangsel.

"Hari ini saya melepas sepuluh pasien yang sembuh dari Rumah Lawan COVID-19 yang terdiri dari santri (Pesantren) Al Amanah Al Gontory yang terdiri dari lima orang, kemudian satu keluarga ada anak kecilnya dua. Semuanya kurang lebih dirawat selama 14 hari di sini," ujar Benyamin di RLC Kota Tangsel, Serpong, Senin (27/7/2020).

Benyamin menjelaskan, kepulangan tersebut menandakan bahwa RLC Kota Tangsel telah berhasil dan sangat membantu Pemkot Tangsel dalam menekan angka kasus COVID-19 di Tangsel. 

Dengan demikian, pria yang akrab disapa Ben itu menegaskan bahwa Pemkot Tangsel tak akan menutup fasilitas kesehatan yang digunakan sebagai ruang isolasi para pasien COVID-19 di Tangsel ini. 

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamim Davnie didampingi Koordinator Rumah Lawan COVID-19 Tangsel Suhara Manullang menunjukan surat yang menyatakan kesembuhan sepuluh pasien, Tangsel, Senin (27/7/2020).

"Satu hal sepanjang PSBB di Tangerang Selatan ini, Rumah Lawan COVID-19 ini tidak akan kami tutup. Tetap kami stand by kan, siapa tahu nanti suatu saat ada kelompok masyarakat atau orang-orang yang butuh perawatan," paparnya.

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamim Davnie didampingi Koordinator Rumah Lawan COVID-19 Tangsel Suhara Manullang menunjukan surat yang menyatakan kesembuhan sepuluh pasien, Tangsel, Senin (27/7/2020).

Sementara itu, kepulangan 10 pasien dari Rumah Lawan COVID-19 ini turut menambah daftar panjang catatan pasien sembuh dari infeksi COVID-19 di Kota Tangsel. 

Sejak dioperasikan pada 16 April 2020 lalu, Rumah Lawan COVID-19 Kota Tangsel mencatat terdapat sebanyak 186 pasien yang telah dirawat. Hingga kini, terdapat 170 pasien telah dipulangkan.

Sedangkan 10 pasien lainnya masih menjalani perawatan. Kemudian enam lainnya, telah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Tangsel untuk mendapati perawatan yang lebih intensif. (RMI/RAC)

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

SPORT
Pendaftaran Tahap III POPDA XI Banten di Kota Tangerang Dibuka

Pendaftaran Tahap III POPDA XI Banten di Kota Tangerang Dibuka

Kamis, 25 April 2024 | 01:31

Menjelang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten yang akan dihelat di Kota Tangerang pada 8 Juni 2024 mendatang, proses pendaftaran bagi para peserta masih dibuka.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill