Connect With Us

Airin Antar Benyamin-Pilar Daftar ke KPU Tangsel

Rachman Deniansyah | Sabtu, 5 September 2020 | 16:11

Tampak Airin Rachmi Diany saat memimpin barisan rombongan pasangan calon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan saat mendaftarkan diri ke Kantor KPU Tangsel, Sabtu (5/9/2020). (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany memimpin barisan rombongan pasangan calon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan saat mendaftarkan diri ke Kantor KPU Tangsel, Sabtu (5/9/2020). 

Mengenakan jas partai Golkar, Airin turut berjalan kaki bersama dan mengatur barisan yang turut diikuti oleh para petinggi partai pengusul dan pendukung, seperti Golkar, PPP, PBB, dan Gelora. 

Sebelum melangkah menuju gedung KPU, Airin mengingatkan rombongan tetap menerapkan protokol COVID-19 kesehatan. 

"Tolong jaga jarak, yang ikut masuk ke KPU adalah yang memiliki name tag. Jadi, terima kasih telah mengantarkan pasangan Ben-Pilar ke sini. Yang tidak mendapatkan name tag, nanti silakan tunggu tidak boleh berkerumun," ucap perempuan yang saat ini masih menjabat Wali Kota Tangsel tersebut dengan suara lantang.

Bibi dari Pilar Saga itu juga turut berorasi mengobarkan semangat massa yang disambut kepalan tangan Benyamin dan Pilar, tanda bersemangatnya dua kontestan tersebut.

"Pak, semangat ya, terima kasih sudah mengantar Ben-Pilar sampai KPU, doakan lulus verifikasi dan dilantik jadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel," ucapnya lantang.

Usai menyampaikan arahan kepada massa rombongan, ia kemudian mengomandoi barisan berjalan kaki menuju gedung KPU. 

Wajah Airin yang penuh semangat siang ini, menjadi pusat perhatian peserta. Ia melangkah tegap penuh percaya diri diantara nyanyian dan yel-yel massa pengantar Ben-Pilar.(RMI/HRU)

BANTEN
Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:43

Mengawali tahun 2026 dengan penuh apresiasi, Telkomsel Regional Jakarta Banten kembali memperkuat ikatan dengan para pelanggan setianya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

KOTA TANGERANG
Pohon Glodokan Tumbang di Karang Tengah, Dua Mobil Rusak Tertimpa

Pohon Glodokan Tumbang di Karang Tengah, Dua Mobil Rusak Tertimpa

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:21

Hujan deras yang disertai angin kencang melanda wilayah Kota Tangerang menyebabkan sebuah pohon glodokan tiang tumbang di halaman Masjid Al-Munibin, Perumahan Ciledug Indah 2, Jalan Banda Aceh, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill