Connect With Us

Bakal Paslon Pilkada Tangsel Jalani Tes Kesehatan, Begini Persiapannya

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 8 September 2020 | 10:36

Para bakal pasangan calon pimpinan daerah dalam Pilkada Tangerang Selatan 2020 bersiap menjalani tes kesehatan di RSUD Kabupaten Tangerang. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Tiga bakal pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil kota Tangerang Selatan (Tangsel) menjalani tes kesehatan untuk mengikuti tahapan Pilkada.

Pemeriksaan kesehatan bagi para bakal paslon pimpinan daerah tersebut berlangsung di RSUD Kabupaten Tangerang, Selasa (8/9/2020). 

Enam pasangan yang mengikuti tes kesehatan mulai pukul 07.00 WIB tersebut diantaranya Benyamin Davnie-Pilar Saga, Siti Nur Azizah-Ruhamaben dan Muhamad-Saras.

"Ada sejumlah persiapan yang dilakukan, salah satunya puasa," ujar Siti Nur Azizah di RSUD Kabupaten Tangerang, Selasa (8/9/2020).

Sejumlah bakal pasangan calon pun tampak antusias. Mereka sempat melakukan foto bersama setelah itu langsung menjalani pemeriksaan.

"Dan tidak boleh makan manis-manis," ucapnya.

Sekretaris KPUD Tangsel Fajar Baskaradi mengungkapkan alasan dipilihnya RSUD Kabupaten Tangerang sebagai lokasi tes kesehatan bagi calon pimpinan daerah karena rumah sakit ini bertipe B. 

"Di Tangsel enggak ada tipe B, makanya di sini," katanya. 

Fajar menambahkan tes kesehatan digelar selama 8 sampai 9 September 2020. "Hasilnya keluar tanggal 10 September," pungkasnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

SPORT
Diikuti 36 Provinsi, Kota Tangerang Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Gateball pada 26-28 April 2024

Diikuti 36 Provinsi, Kota Tangerang Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Gateball pada 26-28 April 2024

Kamis, 25 April 2024 | 21:09

Kota Tangerang kembali didapuk sebagai tuan rumah perhelatan olahraga tingkat nasional. Kali ini adalah Kejuaraan Gateball 2024 yang digelar selama tiga hari yakni tanggal 26-28 April 2024, di Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Kamis, 25 April 2024 | 07:43

Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya kampus BSD Serpong ditetapkan jadi pusat keunggulan pendidikan atau Education Excellence.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill