Connect With Us

Saras Hadir Sendiri ke Pengundian Nomor Urut Cawalkot

Rachman Deniansyah | Kamis, 24 September 2020 | 15:51

Calon Wakil Wali Kota Rahayu Saraswati Djojohadikusumo hadir ke pengundian nomor urut pasangan calon dalam Pilkada Tangerang Selatan di Kawasan Intermark, Rawa Merkar Jaya, Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (24/9/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Calon Wakil Wali Kota Rahayu Saraswati Djojohadikusumo hadir ke pengundian nomor urut pasangan calon dalam Pilkada Tangerang Selatan di Kawasan Intermark, Rawa Merkar Jaya, Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (24/9/2020). 

Dengan mengenakan pakaian berwarna putih dan sehelai kain berwarna merah, ia datang ke lokasi sekitar pukul 14.00 WIB.  Namun Saras terlihat tanpa ditemani oleh Calon Wali Kota yang menjadi pasangannya, Muhamad.

Dengan paras yang cantik, Saras hanya ditemani oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PDI Perjuangan, Wanto Sugito.

Tak hadirnya Muhamad dalam tahapan tersebut pun menjadi pertanyaan besar. Namun saat ditanyakan, Saras enggan menjawabnya. Ia lebih memilih fokus berjalan masuk ke dalam ruangan acara. 

Ia pun meminta doa yang terbaik untuk nomor urut yang akan diundi nantinya. "Doakan saja ya," singkat Saras kepada awak media. (RAZ/RAC)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Saras Hadir Sendiri ke Pengundian Nomor Urut Cawalkot Calon Wakil Wali Kota Rahayu Saraswati Djojohadikusumo hadir ke pengundian nomor urut pasangan calon dalam Pilkada Tangerang Selatan di Kawasan Intermark, Rawa Merkar Jaya, Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (24/9/2020). Dengan mengenakan pakaian berwarna putih dan sehelai kain berwarna merah, ia datang ke lokasi sekitar pukul 14.00 WIB. Namun Saras terlihat tanpa ditemani oleh Calon Wali Kota yang menjadi pasangannya, Muhamad. Dengan paras yang cantik, Saras hanya ditemani oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PDI Perjuangan, Wanto Sugito. Tak hadirnya Muhamad dalam tahapan tersebut pun menjadi pertanyaan besar. Namun saat ditanyakan, Saras enggan menjawabnya. Ia lebih memilih fokus berjalan masuk ke dalam ruangan acara. Ia pun meminta doa yang terbaik untuk nomor urut yang akan diundi nantinya. "Doakan saja ya," singkat Saras kepada awak media.

A post shared by TangerangNews (@tangerangnewscom) on

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill