Connect With Us

Kampanye di Tengah Pandemi, Azizah Promosikan Khasiat Daun Kelor

Rachman Deniansyah | Senin, 28 September 2020 | 20:45

Calon Wali Kota Tangerang Selatan, Siti Nur Azizah saat memberikan penjelasan manfaat daun kelor dalam kegiatan kampanyenya di Perumahan Kedaung Hijau, Jalan Kemuning IX, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (28/9/2020). (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tahapan kampanye pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) langsung dimanfaatkan oleh Calon Wali Kota Tangerang Selatan, Siti Nur Azizah untuk menemui warga. Putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin itu memperkenalkan sejumlah program andalannya saat hadir dalam undangan warga Perumahan Kedaung Hijau, Jalan Kemuning IX, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (28/9/2020).

Dalam kampanye di tengah pandemi ini, Azizah mengingatkan masyarakat mengutamakan faktor kesehatan. 

"Saya ingin mengajak warga semua lebih peduli kesehatan, karena ini situasinya pandemi COVID-19," ucap Azizah saat ditemui di lokasi. 

Selain mengimbau patuh pada protokol COVID-19, Azizah juga mengajak warga untuk meningkatkan derajat kesehatan melalui tanaman rakyat, yakni daun kelor. 

Daun kelor merupakan tumbuhan yang dikenal memiliki beragam manfaat bagi kesehatan. Dengan kelebihan khasiatnya itu, tumbuhan ini juga kerap dijadikan sebagai ramuan tradisional. 

"Apalagi tanaman ini merupakan tanaman yang mudah sekali didapat dan itu dapat meningkatkan imun tubuh, tentu itu sangat diperlukan di situasi pandemi COVID-19 seperti ini," jelas Azizah. 

Azizah yang kini diduetkan dengan Ruhammaben dalam Pilkada ini mengajak masyarakat untuk ikut menanam dan membudidayakan tanaman rakyat berkhasiat tersebut. 

"Dengan program OKELOR atau Outlet Kelor. Jadi dengan memanfaatkan tanaman rakyat kelor tadi menjadi embrio dari industri rakyak ke depan," tuturnya. 

Menurutnya, selain berkhasiat bagi kesehatan, tanaman tradisional ini juga melambangkan sebuah kemajuan dan pemerataan. 

"Menjadi bagian dari simbol masyarakat kota Tangerang Selatan. Pesannya bahwa kita sebagai warga Tangerang Selatan harus lebih peduli dan menjadi bagian dari solusi untuk ke depan lebih baik lagi," kata Azizah. 

Ia berharap dengan programnya itu, masyarakat semakin maju namun tanpa meninggalkan budaya dan kearifan lokal. 

"Sehingga kesejahteraan tumbuh di tengah-tengah masyarakat, serta bisa menumbuhkan kesejahteraan di tengah-tengah masyarakat," pungkasnya.

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

MANCANEGARA
Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Rabu, 25 Juni 2025 | 15:32

Belasan Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertempat tinggal di Negara Iran telah dievakuasi ke Indonesia.

KAB. TANGERANG
Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Kamis, 3 Juli 2025 | 20:59

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama Perum Bulog Cabang Tangerang melakukan pengecekan kualitas dan kuantitas beras bantuan pangan alokasi Juni-Juli 2025.

WISATA
Hadir Lagi, Ada Wahana VR 5D Kisah Nabi dan Rasul di Festival Al-A'zhom 2025

Hadir Lagi, Ada Wahana VR 5D Kisah Nabi dan Rasul di Festival Al-A'zhom 2025

Kamis, 3 Juli 2025 | 10:10

Wahana Virtual Reality 5D Kisah Nabi dan Rasul kembali memeriahkan perhelatan Festival Al-A’zhom ke-12, yang sudah berlangsung sejak 26 Juni hingga 6 Juli 2025, mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill