Connect With Us

Korban Pengeroyokan Pemuda Mabuk di Ciputat Harus Jalani Operasi Tendon

Rachman Deniansyah | Rabu, 30 September 2020 | 15:03

Seorang pria Putra Muhamad Shidqi, 22, korban pengeroyokan segerombolan pemabuk terbaring tak berdaya di Rumah Sakit Umum (RSU) Tangsel, Rabu (30/9/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Putra Muhamad Shidqi, 22, korban pengeroyokan segerombolan pemabuk di Jalan AMD V, Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, 27 September 2020 lalu, menyebabkan tendon atau urat di bagian tangan terputus. 

Akibatnya, pemuda asal Kelurahan Kedaung, Kecamatan Pamulang itu harus menjalani operasi di Rumah Sakit Umum (RSU) Tangsel.

"Korban mengalami luka benda tajam yang memerlukan tindakan khusus. Kalau dibilang berat bukan bukan juga. Tapi harus menjalani operasi Tendon," kata Tim Medis RSU Tangsel, Lasdo di ruangannya, Rabu (30/9/2020).

Saat ini, Putra masih menunggu jadwal operasi tendon atau urat. Rencananya, jadwal operasi akan dilakukan esok hari, Kamis (1/10/2020).

Baca Juga :

"Karena tendonnya terputus harus dioperasi. Prepare (persiapan) operasi tendon itu lebih sulit dari pada operasi putus otot. Makanya yang operasi bukan dokter bedah biasa, tapi dokter bedah ortopedi," jelas Lasdo.

Namun meski demikian, Lasdo memastikan bahwa kondisi Putra kini sudah membaik.

"Awalnya saat masuk, korban dijait situasional. Jumlah jaitan situasional kita enggak hitung. Tapi sekarang pasien sudah baik-baik saja, interaksi normal, duduk bisa, sudah normal," pungkasnya. (RAZ/RAC)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill