Connect With Us

Diduga diintimidasi saat Pasang Baliho, Timses Ben-Pilar Dilarikan ke RSU Tangsel

Rachman Deniansyah | Jumat, 30 Oktober 2020 | 18:03

Yusuf, salah satu tim sukses Benyamin-Pilar saat dilarikan ke rumah sakit setelah menerima perlakuan kekerasan dari orang tak dikenal di Pamulang. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan yang dihelat Desember 2020 mendatang, kini memanas. 

 

Yusuf, salah satu tim sukses Benyamin-Pilar baru saja menerima intimidasi dari orang tak dikenal saat memasang alat peraga kampanye (APK) di wilayah Pamulang, Tangsel, Jumat (30/10/2020) pagi. 

 

Ia diteriaki oleh pengendara motor dengan kata-kata kasar sambil mencoba ingin menabrak dirinya. Namun nahasnya meski sempat menghindar, Yusuf justru tertabrak oleh kendaraan lain yang sedang melintas.

 

"Kejadiannya terjadi sekitar pukul 08.00 WIB pagi saat memasang banner. Tiba-tiba pengendara tersebut meneriaki tim kita dengan bahasa kasar sambil mau menabrak. Namun tim kita menghindar tapi tertabrak kendaraan lain," ucap Ramlie di Rumah Sakit Umum Tangsel, Jumat (30/10/2020). 

Atas insiden itu, korban harus dilarikan ke rumah sakit terdekat lantaran mengalami patah tulang pada bagian kaki.

 

Ramlie menegaskan, pihaknya akan menempuh jalur hukum. Namun saat ini, belum diketahui identitas pelaku. Seingatnya, saat mengintimidasi itu pelaku mengenakan jaket berwarna coklat. 

 

"Orang yang sengaja mau menabrak itu belum dapat diketahui gitu. Kita akan memproses hukum, karena negara kita ini negara hukum. Kita serahkan ke pihak berwajib," tegasnya.

Ia sangat menyayangkan insiden tersebut. Sebab, intimidasi itu bukan hal pertama yang terjadi. Sebelumnya, intimidasi tersebut telah menyebabkan kendaraan operasional tim mengalami kerusakan.

 

"Di Ciputat Timur mobil Bang Pilar ditimpa pakai batu. Itukan perilaku yang mencoreng Pilkada Tangsel. Kita ingin Pilkada yang damai agar Tangsel itu ke depan lebih unggul, lebih baik lagi," pungkasnya.

HIBURAN
Masuk di Film The Old Guard 2, Benarkah Serpong Punya Fasilitas Nuklir? Ini Faktanya 

Masuk di Film The Old Guard 2, Benarkah Serpong Punya Fasilitas Nuklir? Ini Faktanya 

Jumat, 4 Juli 2025 | 11:44

Film The Old Guard 2 tengah menjadi buah bibir di kalangan warganet Indonesia setelah menjadikan Jakarta dan Serpong sebagai latar utama dalam sejumlah adegannya.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

KAB. TANGERANG
Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Kamis, 3 Juli 2025 | 20:59

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama Perum Bulog Cabang Tangerang melakukan pengecekan kualitas dan kuantitas beras bantuan pangan alokasi Juni-Juli 2025.

BANTEN
Andra Soni Sebut Pendapatan Guru di Banten Tertinggi Kedua di Bawah Jakarta 

Andra Soni Sebut Pendapatan Guru di Banten Tertinggi Kedua di Bawah Jakarta 

Jumat, 4 Juli 2025 | 11:07

Gubernur Banten Andra Soni menyebut pendapatan guru di Provinsi Banten merupakan yang tertinggi kedua di Indonesia, hanya satu tingkat di bawah DKI Jakarta.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill