Connect With Us

Polres Tangsel Terjunkan Ribuan Personel Polisi

Rachman Deniansyah | Senin, 23 November 2020 | 18:24

Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang Selatan akan menerjunkan ribuan personel guna mengawal kelancaran hajat politik Pilkada yang dihelat, 9 Desember 2020 mendatang. 

 

Hal tersebut dikatakan Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan di Mapolres Tangsel, Senin (23/11/2020).

 

"Kita kurang lebih menerjunkan 1.900 personel," papar Iman saat ditemui.

 

Nantinya, ribuan personel tersebut akan dibagi menjadi sejumlah titik pengawasan.

 

"Baik nanti 500 personel untuk penjagaan TPS, maupun ada pasca tenang melakukan pengawalan terhadap pengamanan kotak suara dan sebagainya," tuturnya.

"Sedangkan untuk pencopotan APK (Alat Peraga Kampanye), per kecamatan itu kita akan mendorong 10 personel dalam masa tenang. Namun yang melakukan pencopotan tetap Satpol PP," imbuhnya. 

 

Ribuan personel tersebut, kata Iman, akan menyebar di seluruh wilayah. Sebab menjelang Pilkada, seluruh wilayah dinilai memiliki tingkat kerawanan.

 

"Semuanya rawan dan Alhamdulillah yang menonjol dari warga Tangsel adalah sadar bahwa damai itu penting. Sehingga Alhamdulillah sekarang ini masih kondusif," pungkasnya.

BANTEN
Siap Dibangun Desember 2025, Gubernur Banten Kebut Kerja Sama PSEL TPA Jatiwaringin

Siap Dibangun Desember 2025, Gubernur Banten Kebut Kerja Sama PSEL TPA Jatiwaringin

Kamis, 6 November 2025 | 11:49

Gubernur Banten Andra Soni memimpin Rapat Koordinasi lintas daerah untuk mempercepat realisasi Pengolahan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) di Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Jatiwaringin, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

KOTA TANGERANG
Bapenda Kota Tangerang Umumkan Cut Off Pelayanan PBB-P2 Mulai 1 November 2025

Bapenda Kota Tangerang Umumkan Cut Off Pelayanan PBB-P2 Mulai 1 November 2025

Kamis, 6 November 2025 | 14:13

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Tangerang memberlakukan cut off atau penghentian sementara seluruh pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), mulai 1 November 2025.

NASIONAL
Kenali Penyebab dan Penanganan Kaki Diabetes agar Tak Berakhir Amputasi

Kenali Penyebab dan Penanganan Kaki Diabetes agar Tak Berakhir Amputasi

Kamis, 6 November 2025 | 20:48

Diabetes Melitus (DM) kronis seringkali dianggap remeh, padahal kondisi gula darah tinggi (hiperglikemia) dalam jangka panjang adalah pemicu kerusakan masif pada organ vital.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill