Connect With Us

Siti Nur Azizah Menang di TPS 08 Pondok Pucung Tangerang Selatan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 9 Desember 2020 | 15:57

Siti Nur Azizah saat mencoblos di TPS 08 Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) nomor urut 2, Siti Nur Azizah menang di TPS 08 Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel. Azizah mencoblos di TPS tersebut bersama suaminya, Rabu (9/12/2020). 

 

Dari kertas hasil penghitungan suara yang diterima TangerangNews.com, paslon nomor urut 2, Azizah-Ruhama perolehan suaranya mengalahkan dua paslon lainnya, yakni Muhamad-Saras dan Benyamin-Pilar. 

Baca Juga :

Dalam kertas hasil penghitungan suara tersebut juga, terdapat 240 jumlah suara sah. Adapun perolehan suara itu 111 suara memilih Azizah-Ruhama, 83 suara memilih Benyamin-Pilar, dan 46 suara memilih Muhamad-Saras. 

Hasil pemungutan suara tersebut telah ditandatangi ketua KPPS 08 serta para anggota KPPS 08 Pondok Pucung. Sementara penghitungan suara di seluruh TPS Kota Tangsel masih berlangsung.

HIBURAN
Alasan Ria Ricis dan Teuku Ryan Putuskan Bercerai, Gegara Ibu?

Alasan Ria Ricis dan Teuku Ryan Putuskan Bercerai, Gegara Ibu?

Selasa, 7 Mei 2024 | 09:54

Perjalanan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan telah berada di ujungnya. Kedua pasangan ini resmi bercerai usai Pengadilan Agama Jakarta Selatan membacakan putusan cerai pada Jumat, 3 Mei 2024.

KOTA TANGERANG
Jangan Disepelekan, Ini Alasan Penting Menengok ke Belakang Sebelum Berkendara 

Jangan Disepelekan, Ini Alasan Penting Menengok ke Belakang Sebelum Berkendara 

Jumat, 10 Mei 2024 | 19:23

Menengok ke belakang sebelum mengendarai sepeda motor merupakan salah satu langkah penting untuk keselamatan dalam berkendara.

MANCANEGARA
Waduh, Indonesia Dinobatkan Jadi Negara Paling Malas Berjalan Kaki di Dunia 

Waduh, Indonesia Dinobatkan Jadi Negara Paling Malas Berjalan Kaki di Dunia 

Jumat, 10 Mei 2024 | 10:34

Indonesia dinobatkan menjadi dengan negara dengan aktivitas berjalan kaki paling rendah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill