Connect With Us

Pesepeda Tewas Tergelincir saat Gowes di Jalur JPG Serpong Tangsel

Rachman Deniansyah | Senin, 18 Januari 2021 | 15:02

Sejumlah Anggota Polsek Serpong saat berada di lokasi pesepda tewas di Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Senin (18/1/2021). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Nasib nahas menimpa Agus Triyono, 45. Pesepeda ini kehilangan nyawanya saat menggowes di lintasan sepeda, Jalur Pipa Gas (JPG), Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (17/1/2021) kemarin. 

Agus meninggal dunia usai terjatuh saat bersepeda, sekitar pukul 09.00 WIB.

Sejumlah Anggota Polsek Serpong saat berada di lokasi pesepda tewas di Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Senin (18/1/2021).

"Berawal saat korban bersama dengan lima rekan lainnya sedang bersepeda, dan melintas di posisi jalanan dengan turunan tajam agak curam," ujar Kapolsek Serpong Kompol Supriyanto, Senin (18/1/2021). 

Sejumlah Anggota Polsek Serpong saat berada di lokasi pesepda tewas di Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Senin (18/1/2021).

Saat melintas di jalan yang curam tersebut, korban kehilangan kendali sepedanya.  

"Yang mengakibatkan korban terjatuh. Korban terjatuh diduga akibat jalan yang licin, akibat guyuran hujan," tuturnya. 

Sejumlah Anggota Polsek Serpong saat berada di lokasi pesepda tewas di Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Senin (18/1/2021).

Atas insiden itu, korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama. 

Namun nahas meski sudah dibawa ke rumah sakit, nyawa korban tak dapat diselamatkan. Korban pun harus kehilangan nyawanya.

"Korban dibawa ke Rumah Sakit Eka Hospital BSD untuk mendapatkan pertolongan oleh tim dokter. Namun nyawa korban tidak tertolong. Selanjutnya Jenazah korban di bawa ke rumah duka di Serpong," pungkasnya. (RAZ/RAC)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill