Connect With Us

Usai Dilantik, Benyamin Langsung Ajak Warga Tangsel Hadapi COVID-19

Rachman Deniansyah | Senin, 26 April 2021 | 13:54

Benyamin Davnie bersama Pilar Saga Ichsan menjelang waktu pelantikan sebagai Wali Kota Tangerang Selatan dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan di Hotel Horison Ultima Ratu, Jalan K.H. Abdul Hadi, Kota Serang, Banten, Senin (26/4/2021) pagi. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan kini resmi dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan di Pendopo Gubernur Banten, Jalan Syekh Nawawi, Kota Serang, Senin (26/4/2021). 

Dengan demikian, keduanya pun kini telah resmi meneruskan roda kepemimpinan yang sebelumnya dikomandoi Airin Rachmi Diany, selama satu dekade. 

Pelantikan dipimpin langsung oleh Gubernur Provinsi Banten, Wahidin Halim. Mereka dilantik secara bersamaan dengan Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang, Irna Narulita Dimyati dan Tanto W Arban.

Dalam pelantikan yang berlangsung begitu ketat di tengah pandemi COVID-19 ini, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie langsung mengajak agar masyarakat kompak untuk bersama memerangi wabah COVID-19. 

"Masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, ini perjuangan panjang yang memerlukan kesadaran pribadi maupun kolektif untuk mematuhi protokol kesehatan itu yang kami harapkan dari seluruh komponen masyarakat," ujar Benyamin usai merasa tenang saat dirinya sudah dilantik. 

Setelah resmi menjadi orang nomor satu di Tangsel, Benyamin juga meminta peran serta aktif dari masyarakat untuk membantunya membangun Kota termuda di Banten ini. 

"Tangerang Selatan akan terus membangun dan sangat dimintakan peran serta secara aktif dari semua komponen masyarakat," ajak Benyamin. 

Hal tersebut dilakukan guna menciptakan adanya kelanjutan pembangunan, yang telah diupayakan sejak dirinya menjabat sebagai Wakil Wali Kota mendampingi Airin Rachmi Diany, selama satu dekade silam. 

"Dan saya yakin masyarakat Tangerang Selatan berdiri bersama kami membangun Tangerang Selatan," pungkasnya. (RAZ/RAC)

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill