Connect With Us

Tangerang Selatan Cegat Arus Balik Pemudik 

Rachman Deniansyah | Sabtu, 15 Mei 2021 | 11:23

Anggota kepolisian saat mengatur lalu lintas serta mengontrol kegiatan masyarakat, terutama dalam mencegah kegiatan mudik. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang Selatan akan melakukan pengawasan ketat bagi setiap arus balik pemudik saat libur lebaran 2021.

Salah satunya, dengan menyiapkan pemeriksaan tes usab atau swab test antigen bagi setiap pemudik yang akan kembali ke wilayahnya. 

Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin mengatakan, pemeriksaan swab antigen itu akan dilakukan bagi setiap pemudik yang melintasi Pos Penyekatan di Tol Bitung, Tangerang. 

"Mulai hari ini kami akan melaksanakan swab antigen bagi pengendara, khususnya pemudik yang kembali dari kampung halaman. Pemeriksaan ini dilakukan di wilayah hukum Polres Tangsel, Pospam Bitung, Tangerang," ujar Iman, Sabtu (15/5/2021). 

Iman menerangkan, upaya tersebut dilakukan guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus penularan COVID-19. 

"Kami menyiapkan tenaga kesehatan (nakes) sebanyak lima orang, dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, dan Dokkes Polres Tangsel," tuturnya. 

Dalam pelaksanaannya nanti, Iman menjelaskan bahwa jajarannya akan memeriksa setiap kendaraan yang melintas. 

Jika terdapat indikasi pengendara sebagai pemudik, polisi akan memberhentikannya dan melakukan tes swab antigen tersebut. 

"Untuk personel yang diturunkan pemeriksaan di Bitung sebanyak 45 orang, dari unsur Polri, TNI, Dishub, Satpol PP, Dinkes," pungkasnya. (RED/RAC)

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill