Connect With Us

Rizki Suhaedi Sah Nahkodai Pokja Wartawan Tangsel Periode 2021-2023

Rachman Deniansyah | Senin, 6 Desember 2021 | 19:12

Sosok jurnalis senior, Rizki Suhaedi resmi dilantik untuk meneruskan estafet kepemimpinannya sebagai Ketua Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Selatan (PWHTS) periode 2021-2023, Tangerang Selatan, Minggu, 5 Desember 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sosok jurnalis senior, Rizki Suhaedi resmi dilantik untuk meneruskan estafet kepemimpinannya sebagai Ketua Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Selatan (PWHTS) periode 2021-2023.

Rizki bukanlah wajah baru. Ia merupakan incumbent yang telah berhasil memimpin Pokja Wartawan Tangsel pada periode sebelumnya. 

Bertempat di D'Agape Meeting and Conference, Bogor, Jawa Barat, Rizki dilantik dengan disaksikan oleh puluhan pasang mata yang juga berprofesi sebagai jurnalis pada Minggu, 5 Desember 2021.

Rizki ditetapkan sebagai Ketua Pokja Wartawan Tangsel setelah memperoleh torehan suara terbanyak dalam Musyawarah Besar yang sebelumnya diikuti oleh sebanyak tiga calon, diantaranya Hambali dengan perolehan suara nihil, Fahrul Rozi dengan perolehan 12 suara, dan Rizki Suhaedi dengan perolehan 30 suara.

Sosok jurnalis senior, Rizki Suhaedi resmi dilantik untuk meneruskan estafet kepemimpinannya sebagai Ketua Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Selatan (PWHTS) periode 2021-2023, Tangerang Selatan, Minggu, 5 Desember 2021.

Dalam kesempatan itu, Rizki yang merupakan seorang redaktur media RMOL Banten mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada para seluruh anggota, dan pengurus yang telah mengawal pada periode sebelumnya. 

"Untuk ke depannya Insya Allah kita bisa lebih baik, untuk pengurus sebelumnya terima kasih banyak atas kerja kerasnya," ungkap Rizki, Senin, 6 Desember 2021. 

Selain itu, Rizki juga sekaligus melantik sejumlah pengurus yang akan berjuang bersamanya selama periode 2021-2023.

Sebagai nahkoda, Rizki bertekad untuk membawa organisasi ini untuk lebih maju. Ia berharap, Pokja dapat menjadi wadah para jurnalis dalam bekerja, berkreasi, dan menyajikan informasi bagi masyarakat. 

"Mari dengan organisasi Pokja ini kita guyub bersama. Kita jaga silaturahmi kita, untuk kemajuan Pokja ini," pungkasnya.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill