Connect With Us

Fenomena Awan Mirip Tornado di Tangsel, BMKG: Angin Puting Beliung

Rachman Deniansyah | Senin, 20 Desember 2021 | 11:00

Tabgkapan layar awan yang menyerupai bentuk angin tornado di wilayah Tangsel, Minggu, 19 Desember 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah menjawab pertanyaan warganet yang sempat dihebohkan dengan munculnya fenomena awan menyerupai angin tornado, yang sempat terlihat di sejumlah wilayah Tangerang Selatan, Minggu, 19 Desember 2021. 

Fenomena tersebut tampak saat cuaca berubah dengan cepatnya. Awan berbentuk kerucut terbalik itu terlihat sesaat sebelum hujan mengguyur wilayah Tangsel, sekitar pukul 15.00 WIB. 

Koordinator Bidang Observasi dan Informasi Stasiun Klimatologi Tangerang Selatan, Yanuar Henry Pribadi mengatakan, fenomena itu bukanlah hal yang aneh. Fenomena yang sempat menggemparkan warga Tangsel itu merupakan awan yang akan membentuk angin puting beliung. 

"Itu biasa disebut sebagai angin puting beliung apabila mencapai tanah," ujar Yanuar saat dikonfirmasi awak media, Senin, 21 Desember 2021. 

Ia menjelaskan, fenomena itu terjadi akibat adanya awan konveksi. "Biasa terjadi dari awan-awan konvektif seperti awan cumulonimbus atau disebut CB dalam dunia ilmu meteorologi," tuturnya. 

Menurutnya, jika ujung awan itu menyentuh tanah, angin tersebut akan menimbulkan kerusakan di daratan. 

"Angin tersebut biasa terjadi dengan kecepatan kurang dari 70 m/s kalau memakai skala Fujita. Skala fujita adalah skala yang digunakan untuk kecepatan angin putar seperti angin tornado. Untuk di skala Fujita masuk ke dalam skala F0 yang menyebabkan kerusakan ringan," terangnya.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

KAB. TANGERANG
Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Kamis, 18 April 2024 | 18:12

Pasca libur lebaran 2024, pemohon kartu kuning atau kartu pencari kerja di Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang meningkat hingga 500 orang per hari.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill