Connect With Us

Dinkes Tangsel Minta Masyarakat Segera Periksakan Anak jika Ada Gejala Hepatitis

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 7 Mei 2022 | 20:16

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangsel Allin Hendalin Mahdaniar. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meminta masyarakat segera memeriksakan anak ke fasilitas layanan kesehatan terdekat jika memiliki gejala hepatitis.

Kepala Dinkes Kota Tangsel Allin Hendalin Mahdaniar menyebutkan gejala yang dimaksud, yaitu kuning, sakit perut, muntah-muntah, dan diare mendadak. “Buang air kecil berwarna teh tua, buang air besar berwarna pucat, kejang, dan penurunan kesadaran,” lanjut Allin, Sabtu 7 Mei 2022, seperti dilansir dari Kompas.

Allin juga mengimbau masyarakat melakukan langkah-langkah pencegahan, seperti rajin mencuci tangan dengan sabun, memastikan makanan dalam keadaan matang dan bersih, tidak bergantian alat makan dengan orang lain, menghindari kontak dengan orang yang sakit, serta menjaga kebersihan rumah dan lingkungan.

Masyarakat dalam situasi pandemi seperti saat ini pun diimbau untuk selalu menaati protokol kesehatan (prokes).

Selain itu, Dinkes Tangsel juga mengimbau masyarakat untuk waspada dan tetap tenang menyikapi pemberitaan yang berkembang.

Allin menuturkan, pemerintah juga meminta seluruh tenaga kesehatan dan fasilitas pelayanan kesehatan untuk menerapkan pencegahan dan pengendalian infeksi. “Khususnya untuk infeksi virus dan jika menemukan kasus segera melaporkan ke Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan," terangnya.

Sejauh ini Dinkes Kota Tangsel memastikan penyakit hepatitis akut pada anak belum ditemukan di wilayahnya. "Per hari ini, Sabtu, 7 Mei 2022, fasilitas pelayanan kesehatan belum ada yang melaporkan penyakit hepatitis akut pada anak di Kota Tangerang Selatan," kata Allin.

Namun demikian, Allin meminta masyarakat tetap waspada agar penyakit akut tersebut tidak sampai menyerang anak-anak di wilayah Kota Tangsel.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

KOTA TANGERANG
Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sabtu, 20 April 2024 | 12:47

Sosok Arief R Wismansyah tidak asing lagi bagi warga di provinsi Banten, apalagi di wilayah Tangerang. Kepemimpinannya dalam menahkodai Kota Tangerang dikenal luas publik.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill