Connect With Us

Giat Pengabdian Masyarakat, Mahasiswa Unpam Gandeng GP Ansor Pagedangan Tangerang

Rahmat Hidayat | Jumat, 20 Mei 2022 | 22:15

Mahasiswa FH Unpam menggandeng GP Ansor Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang untuk memberikan pemahaman hukum. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pamulang (Unpam) Kota Tangerang Selatan menggelar pengabdian masyarakat bertempat di aula kantor Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Dalam pengabdian sosial tersebut mahasiswa Unpam menggandeng Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Pagedangan untuk memberikan pemahaman hukum yang harus dipahami oleh masyarakat.

''Kegiatan pengabdian masyarakat dengan Fakultas hHukum Unpam yang mungkin bagian dari mutualisme kami dengan mahasiswa Unpam yang sedang melakukan pengabdian,'' kata Marfu, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Pagedangan, Jumat 20 Mei 2022.

Marfu mengatakan, GP Ansor Kecamatan Pagedangan mendukung dan menerima baik kegiatan positif seperti kegiatan tersebut.

''Mudah-mudahan kegiatan ini terus berjalan lanjut, tidak hanya sekarang dan kami GP Ansor Pagedangan siap untuk terbuka baik dari Unpam maupun universitas lainnya,'' ucapnya.

Lebih jauh dIa juga mengungkapkan manfaat dari acara tersebut, yaitu dirinya beserta anggota GP Ansor Pagedangan mendapatkan pengetahuan baru seputar hukum.

''Dari kegiatan ini kami mendapatkan ilmu hukum khususnya karena ini dari Fakultas Hukum,'' tuturnya.

KAB. TANGERANG
Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Segera Disalurkan, Pemkab Tangerang Cek Kualitas Beras Bulog untuk 131.857 BPB

Kamis, 3 Juli 2025 | 20:59

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama Perum Bulog Cabang Tangerang melakukan pengecekan kualitas dan kuantitas beras bantuan pangan alokasi Juni-Juli 2025.

BISNIS
Episode Love Story 3.0 di Hotel Episode Gading Serpong, Hadirkan 30 Vendor Pernikahan Terbaik

Episode Love Story 3.0 di Hotel Episode Gading Serpong, Hadirkan 30 Vendor Pernikahan Terbaik

Jumat, 27 Juni 2025 | 21:17

-Setelah dua penyelenggaraan yang penuh cerita, Hotel Episode Gading Serpong kembali menghadirkan momen yang dinanti banyak pasangan yakni Episode Love Story 3.0.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill