Connect With Us

Pemuda Tewas di Ciputat, Diduga Over Dosis

| Senin, 21 Mei 2012 | 17:53


TANGERANG-Seorang pemuda berinisial E ditemukan tewas di kamarnya di Ciputat, Tangerang Selatan. Pria berusia 33 tahun itu ditemukan dengan kondisi jarum suntik masih menempel di lengannya.

Jasad E ditemukan oleh sang ayah pada Senin (21/5/2012) pukul 05.30 WIB.

"Korban dengan inisial E (33) ditemukan oleh ayahnya pagi tadi di Jalan Jupiter 3, Pisangan, Ciputat, Tangsel," kata Kapolsek Ciputat, Kompol Alip, saat dikonfirmasi wartawan.

Alip mengatakan jenazah ditemukan bersama jarum suntik yang menempel di lengan kanannya. Ia menduga korban tersebut tewas mengkonsumsi narkoba.

"Dugaan kita narkoba itu jenis putaw yang dikonsumsinya," ujar Alip.

Dijelaskan dia, korban ditemukan setelah ayahnya curiga karena anaknya tak kunjung keluar."Digedor-gedor tidak dibuka akhirnya didobrak, ternyata anaknya sudah meninggal," katanya.

Polisi memeriksa ayah korban, sebagai orang pertama yang menemukan E. Selain itu, polisi menyita alat suntik. "Asal dari narkoba itu juga masih kita telusuri," terang Alip.(DTK)
KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill