Connect With Us

Jalan Ciater Serpong dilebarkan jadi empat jalur

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 31 Oktober 2012 | 17:19

Jalan Raya Ciater Serpong. (tangerangnews / ist)

 
TANGERANGNEWS.com-Sempitnya Jalan Raya Ciater Serpong di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang akhirnya sering terjadi macet membuat Pemkot Tangsel akan melebarkan jalan tersebut menjadi empat jalur.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kota Tangsel, Retno Prawati mengaku,  telah  mengalokasikan anggaran sebesar Rp46 miliar untuk pembebasan dan pelebaran jalan tersebut.
"Pelebaran jalan tersebut akan dilaksanakan awal tahun 2013," kata Retno, Rabu (31/10/2012).

Retno mengatakan,  nantinya jalan raya Ciater yang kini hanya dua jalur akan dilebarkan menjadi empat jalur dengan lebar 24 meter.

Lahan yang akan dilebaran sepanjang 4,4 kilometer, dengan rincian 2,2 kilometer untuk ruas Jalan Ciater Raya-pertigaan Maruga dan 2,2 Kilometer untuk ruas pertigaan Maruga--pertigaan Jalan Aria Putra.

"Sehingga nantinya, kemacetan yang kerap terjadi di sepanjang jalan Raya Ciater, akan dapat teratasi," katanya.

Retno menambahkan, dari Pertigaan Maruga akan ada simpang kaki ke arah Jalan Pamulang 2 sepanjang 145 meter dan tersedia juga jalur sepeda.

Selain itu, drainase di jalan tersebut pun dibuat dengan lebar 1,2 meter dan di atasnya dibangun jalur untuk pedestrian atau pejalan kaki.


Tak hanya itu, Retno menjelaskan pertigaan Maruga kondisi geometrinya tidak seperti sekarang yakni menemui tanjakan saat berputar atau melintas di Pertigaan Maruga

"Di Pertigaan Maruga ini nantinya akan ada bundaran. Selain itu akan ada pula penambahan geometri di titik itu," katanya.

Mengenai proses pelebaran, lanjut dia, pengerjaan untuk jalan penghubung antara Ciputat dan Serpong sudah dapat dilaksanakan karena telah dibebaskan. "Sisanya hingga saat ini masih dalam tahap pembebasan lahan," katanya.

 

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill