Connect With Us

Ini Dia Harga Xiaomi Redmi 3, Pas Kantong Gan

EYD | Rabu, 13 Januari 2016 | 06:11

Xiaomi Redmi3 (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Rilisan baru dari Xiaomi, Redmi 3, akhirnya resmi diluncurkan pada 11 Januari 2016. Redmi 3 dibalut dengan material metal dan dipercantik dengan ornamen kotak-kotak kecil.

Vendor asal Tiongkok itu membanderol smartphone tersebut dengan harga sangat terjangkau, yakni USD106 atau sekitar Rp1,4 jutaan. Harga penerus Redmi 2 ini nantinya akan berbeda dengan harga di negara asalnya walau tidak terlalu mencolok. Dengan harga terjangkau ini, Xiaomi optimis penjualannya akan menggembirakan.

Sebelumnya, Redmi 2 hanya dikemas dengan material plastik. Namun, Redmi 3 menggunakan material metal dan dipercantik dengan ornamen kotak-kotak kecil di cover belakangnya.

Redmi 3 memiliki layar 5 inci dengan resolusi 720x1280 piksel dan disokong prosesor octa core 616, RAM 2GB, serta kapasitas penyimpanan internal 16GB yang bisa ditambah dengan kapasitas eksternal slot microSD hingga 128GB.

Redmi 3 juga mengusung baterai dengan kapasitas daya besar, yakni 4.100 mAh. Smartphone ini juga memiliki kamera belakang 13 megapiksel (MP) dan kamera depan 5MP.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

KOTA TANGERANG
PKL Ditertibkan, Pemkot Tangerang Bakal Fungsikan Kembali Irigasi Kali Sipon

PKL Ditertibkan, Pemkot Tangerang Bakal Fungsikan Kembali Irigasi Kali Sipon

Senin, 22 April 2024 | 18:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang baru saja memulai proses penataan Pasar Sipon Cipondoh, dengan penertiban pedagang kali lima (PKL) di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, mulai 22-23 April 2024.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill