Connect With Us

Bintang Youtube Ini Masuk dalam Orang Paling Berpengaruh di Dunia

FER | Selasa, 26 April 2016 | 17:23

PewDiePie, seorang gamer sekaligus bintang YouTube. (reaxxion/google / TangerangNews)

TANGERANG - PewDiePie, seorang gamer sekaligus bintang YouTube, masuk ke dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia.

Daftar tersebut dirilis setiap tahun oleh majalah Time. Isinya adalah para pionir, orang-orang sukses, selebriti, pemimpin dunia, dan ikon yang memberi pengaruh pada masyarakat di Amerika Serikat.

PewDiePie yang bernama asli Felix Kjellberg memiliki sekitar 43,4 juta pengikut di media sosial berbagi video YouTube. Jumlah yang sangat besar, bahkan untuk ukuran seorang selebriti YouTube.

Video-video yang ditayangkan PewDiePie merupakan rekaman dirinya memainkan sebuah game, lengkap dengan komentar, canda dan berbagai ekspresi yang sengaja dilebih-lebihkan.

Bagi remaja milenial, video tersebut berarti sebuah hiburan. Selain itu juga membuat game yang biasanya pasif, menjadi sesuatu yang aktif dan bisa dinikmati banyak orang.

Sebagaimana dilansir dari Gamespot, salah satu pencipta animasi komedi South Park, Trey Parker menyebut PewDiePie sebagai Pied Piper-nya dari YouTube.

"Saya tahu hal ini terasa aneh, terutama bagi kami yang merupakan generasi tua. Orang-orang ternyata bisa menghabiskan banyak waktu untuk menonton orang lain memainkan game," tulis Parker dalam essay pengantar Top 100 Influential untuk PewDiePie.

"Tapi cenderung melihat hal ini sebagai bentuk baru kesenian. Dan saya pikir tidak boleh ada orang yang meremehkan seniman penciptanya," imbuhnya.

Selain PewDiePie, daftar tersebut juga memuat Palmer Luckey. Dia adalah pencipta headset virtual reality Oculus Rift.

 

 

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
Evakuasi Korban Banjir Terkendala Perlengkapan, Wabup Tangerang Instruksikan Tambah Perahu

Evakuasi Korban Banjir Terkendala Perlengkapan, Wabup Tangerang Instruksikan Tambah Perahu

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:20

Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk menambah unit perahu karet guna mempercepat penanganan evakuasi warga yang terdampak banjir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill