Connect With Us

Suka Traveling? Unduhlah Aplikasi-aplikasi Ini

Bambang Surambang | Minggu, 12 Juni 2016 | 15:00

Ilustrasi aplikasi (Shutterstock / ra2studio)

TANGERANGNews.com—Banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dari penggunaan ponsel pintar, salah satunya saat sedang traveling.

Banyak aplikasi di ponsel pintar kita yang bisa membantu, mulai dari persiapan sampai ketika kita sudah sampai di tempat tujuan.

1. Aplikasi Peta dan Navigasi

Jenis aplikasi pertama yang harus ada di ponsel pintar Anda adalah aplikasi peta dan navigasi.

Aplikasi-aplikasi penunjuk arah ini menjadi penting agar kita bisa leluasa melakukan pergerakan di tempat tujuan kita, tanpa harus repot-repot bertanya dan tersesat.

Ada beberapa aplikasi populer yang bisa Anda coba, di antaranya adalah Google Maps dan Waze.

Khusus untuk Waze, bukan hanya masalah navigasinya yang bisa diandalkan, tapi kita juga bisa mendapatkan informasi dari pengguna Waze lainnya untuk mengkalkulasi daerah-daerah macet dan menyediakan rute yang paling efisien untuk menuju tempat tujuan.

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan fitur pencari lokasi fasilitas layanan publik, seperti  lokasi pom bensin, ATM, bank, rumah makan, dan rumah sakit.

2. Aplikasi Penyedia Informasi

Dalam perjalanan, terutama keluar negeri, tentunya Anda akan banyak berinteraksi dengan orang-orang dan tempat-tempat baru yang belum Anda kenal.

Banyak informasi yang akan Anda butuhkan, mulai dari informasi bahasa sampai informasi-informasi terhadap hal-hal kecil.

Contohnya, dalam perjalanan kita biasanya menemukan bangunan-bangunan bersejarah atau bangunan modern dengan arsitektur yang unik.

Namun, kita tidak mengetahui informasi nama dan sejarah bangunan tersebut. Untuk bertanya dengan masyarakat lokal pun mungkin kita segan.

Nah, sekarang kendala informasi ini dapat diatasi dengan produk aplikasi buatan Google yang bernama Google Goggles.

Cara penggunaannya sangat mudah, Anda cukup memotret objek/gambar yang ingin kamu tahu informasinya menggunakan aplikasi ini, dan kamu akan akan langsung diberikan informasi dari produk atau alat yang dimaksud tersebut.

Banyak sekali informasi yang bisa didapatkan dari aplikasi ini, mulai dari informasi lukisan / gambar, sejarah suatu bangunan terkenal, scan barcode / QR code, hingga menerjemahkan beberapa bahasa global seperti bahasa Inggris, Jerman, Italy, Portugal, Spanyol, Turki, dan Rusia menjadi bahasa lain.

Untuk informasi bahasa, Google juga mempunyai aplikasi Google Translate yang bisa digunakan untuk menerjemahkan percakapan langsung melalui fitur Conversation Mode dan dapat dipakai offline, tanpa harus tersambung ke internet.

Baca selengkapnya di sini.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

TANGSEL
Gelar Musrenbang, Pemkot Tangsel Bahas Program Pembangunan hingga 2045

Gelar Musrenbang, Pemkot Tangsel Bahas Program Pembangunan hingga 2045

Kamis, 25 April 2024 | 19:26

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mulai menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rancangan Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) untuk tahun 2025-2045.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill