Connect With Us

Rekomendasi 6 Tempat Ngabuburit Seru di Kabupaten Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 7 April 2022 | 16:06

Rekomendasi 6 Tempat Ngabuburit Seru di Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Ngabuburit menjadi salah satu di antara beragam aktivitas yang sering dilakukan masyarakat di bulan Ramadan.

Biasanya ngabuburit dilakukan dengan berjalan-jalan atau menikmati panorama alam pada sekedar menunggu waktu berbuka puasa.

Kabupaten Tangerang memiliki beragam tempat ngabuburit yang seru dan sayang untuk dilewatkan. Berikut adalah rekomendasi tempat ngabuburit yang dapat menjadi pilihan selama bulan Ramadan 2022:

1. Tebing Koja

Tebing Koja merupakan tempat wisata di Kabupaten Tangerang yang cocok untuk dijadikan tempat ngabuburit selama bulan Ramadan 2022. Tempat wisata di Kabupaten Tangerang ini dikenal dengan julukan Kandang Godzila, karena dipenuhi tebing yang menjulang tinggi dengan popohonan hijau di sekelilingnya.

Atas keindahannya tersebut, Tebing Koja kerap kali menjadi tujuan favorit untuk berburu spot foto yang instagramable. Lokasi Tebing Koja ini berada di Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang.

2. Telaga Biru Cisoka

 

Telaga Biru Cisoka terletak di Jalan Cigaru Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang. Pemandangan Telaga Biru ini semakin menarik dengan keberadaan bukit-bukit bebatuan yang berada di sekitarnya. Menariknya, pengunjung juga dapat menjelajahi danau dengan menyewa perahu.

3. Hutan Tumenggung

Hutan Tumenggung merupakan hutan kota yang bertempat di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang. Di hutan ini, pengunjung dapat menikmati pemandangan hutan kota yang sejuk dan asri. Hutan Tumenggung ini sangat cocok dikunjungi untuk sekedar berjalan-jalan hingga berfoto ria di.

4. Hutan Jati Sindang Panon

 

Wisata Hutan Jati Sindang Asih yang terletak di Kecamatan Panongan, merupakan salah satu objek wisata keluarga, maupun dengan pasangan. Selain harganya yang murah meriah, tempat ini pun banyak sekali menawarkan wahana bermain yang disukai, mulai dari anak - anak hingga orang dewasa.

Tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, dengan harga Rp5.000 pada hari kerja dan Rp10.000 untuk akhir pekan, pengunjung sudah dapat berwisata menikmati sejuknya alam hutan jati dan wahana bermain di dalamnya.

Hutan Jati Sindang Asih ini menawarkan banyak sekali hal menarik. Tidak hanya spot foto yang kekinian, ada juga kolam renang, perahu dayung, berkuda, atv sport, rumah pohon dan juga karaoke keluarga.

5. Danau Kelapa Dua

Danau Kelapa Dua ini berlokasi di Kecamatan Kelapa Dua. Tempat ngabuburit seru ini juga dapat dijadikan tempat melepas penat dari hiruk pikuk perkotaan. Danau Kelapa Dua memiliki luas 28 hektare. Di danau ini, pengunjung bisa memancing atau seadar duduk santai menikmati matahari terbenam sembari menunggu waktu berbuka puasa.

6. Scientia Square Park

Scientia Square Park merupakan tempat wisata ramah keluarga yang menghadirkan berbagai aktivitas seru. Pengunjung yang datang ke Scientia Square Park ini juga dapat menikmati wisata berkuda, memberi makan ikan dan kelinci, panjat tebing, belajar menanam padi, memancing, berfoto bersama burung, dan masih banyak lagi.

Berbagai aktivitas seru itu dapat pengunjung lakukan dengan anak-anak secara aman, karena di tempat tersebut terdapat keeper yang mengawasi. Apabila sudah memasuki waktu berbuka puasa, Scientia Square Park ini juga menyediakan restoran luas yang bisa dikunjungi.

Area restoran ini dilengkapi dengan stan-stan makanan dan minuman yang dapat dicoba. Ada makanan berat seperti nasi ayam, kebab, bakmi ayam, bakso, hingga minuman seperti kopi hingga boba.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill