Jumat, 22 November 2024

Segera Hadir, Gedung Parkir Baru di Terminal 3 Soekarno-Hatta

Satgas bandara(tangerangnews.com / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANG- PT Angkasa Pura II saat ini tengah menyiapkan sebuah gedung parkir baru. Lokasinya berdekatan dengan Terminal 3 Ultimate, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.

Gedung parkir tersebut diperkirakan akan rampung dan dapat digunakan mulai akhir 2016. Gedung dapat menampung kendaraan sebanyak 2.400 mobil dan 1.200 motor.

"Di gedung parkir itu bisa nampung 2.400 mobil sama 1.200 sepeda motor," ujar Public Relation Manager PT Angkasa Pura II Yado Yarismano, Selasa (19/1/2016).

Bersamaan dengan rampungnya gedung parkir baru, Terminal 3 Ultimate sudah dapat beroperasi sepenuhnya. Terminal tersebut ditargetkan dapat menampung 25 juta penumpang setiap tahunnya.

Sampai saat ini, belum ada gedung parkir khusus di area Bandara Soekarno-Hatta. Di setiap terminal, hanya tersedia parkir di tempat terbuka baik untuk mobil maupun motor.

Penumpang kerap sulit mendapatkan tempat parkir saat musim ramai seperti akhir pekan dan liburan. Akhirnya, sejumlah penumpang memilih untuk memarkirkan kendaraannya di atas trotoar area parkir.

Selain tidak teratur, hal tersebut menyulitkan kendaraan penumpang lain yang ingin melintas.

 

Tags Bandara Soekarno-Hatta