Jumat, 22 November 2024

Benih Lobster Rp1,6 Miliar Gagal dibawa ke Singapura

Petugas menunjukan benis Lobster yang diselundupkan wanita cantik untuk dikirim ke Singapura.(@TangerangNews.com 2016 / Rangga A Zuliansyah)


TANGERANGNews.com-Seorang wanita warga Negara Indonesia berinisial SNA ditangkap petugas Polres Metro Bandara Soekarno-Hatta, Selasa (23/11/2016) malam. Sebab, dirinya mencoba menyelundupkan lobster dari Indonesia ke Singapura.

Kapolres Metro Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Pol Herry Sumardji mengatakan, penggagalan penyelundupan itu berawal dari
kecurigaan petugas Avsec Bandara Soekarno-Hatta.

"Sebab, bawaannya mencurigakan. Kami langsung melakukan pemeriksaan. Saat dicek, ternyata ada busa," katanya, Rabu (23/11/2016).

Setelah diperiksa lebih mendalam, ternyata ada benih lobster," terangnya.

Sehingga, kata dia, pihaknya mengamankan tersangka dan barang bukti berupa delapan bungkus plastik berisi benih lobster. Ternyata, dalam plastik penumpang Tiger Air itu masing-masingnya terdapat 200 ekor.

"Dia pun akhirnya mengakui. Awalnya ngaku kurir saja, sebaba dia bilang enggak tahu apa isinya," ujarnya.

Ternyata tersangka bukan tidak tahu apa isi plastik tersebut.

"Dia akhirnya mengakui akhirnya disuruh kakaknya. Kakaknya seorang pria, dia memang disuruh kakaknya. Jika dirupiahkan lebih kurang Rp1,6 miliar," ujarnya.

Sekali melakukan penyelundupan, dia mendapat Rp 5 juta. Dia mengaku sudah lima kali melakukan penyelundupan. Akhirnya, petugas Polres Bandara Soekarno-Hatta melakukan penangkapan juga kepada KR alias AD kakak SNA.


"Kakaknya mengaku sudah 20 kali mengirim ke Singapura. Semua dilakukan lewat hand carry atau tas dimasukan ke dalam kabin pesawat," katanya.

Tags Bandara Soekarno-Hatta Penyelundupan Tangerang