Jumat, 22 November 2024

Produk UMKM Kota Tangerang Merambah ke Tiap Terminal Bandara Soetta

Gerai UMKM yang dibina Pemerintah Kota Tangerang sudah banyak dibuka di Terminal Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).(@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang dibina Pemerintah Kota Tangerang semakin melebarkan sayapnya di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Kabid UMKM Dinas Koperasi dan UMKM Kota Tangerang Sarmili mengatakan, produk-produk UMKM ini merambah di tiap terminal bandara bertaraf internasional itu. 

Dari sebelumnya hanya tersedia di Terminal 3 saja, gerai UMKM pun kini telah hadir di Terminal 1 dan 2.

"Minggu ini sudah buka di terminal 1 dan 2. Jadi seluruh terminal sudah tersedia produk binaan kami," ujarnya kepada TangerangNews, Rabu (12/12/2018).

Oleh karena itu, para penumpang di Bandara Soetta kini semakin mudah menemukan oleh-oleh khas Kota Tangerang.

"Produk yang kami sediakan di sana mulai dari fashion hingga makanan seperti kue-kue dan perlengkapan khas lokal," ucapnya.

Sarmili menerangkan, tersedianya produk UMKM di tiap-tiap terminal itu berkat keberhasilan produk UMKM di terminal 3 yang melampaui target penjualan, berdasar nota kerjasama Pemerintah Kota Tangerang dengan PT Angkasa Pura II sebagai pengelola Bandara Soetta.

#GOOGLE_ADS#

"Alhamdulillah ini dikarenakan antusias pembeli hingga produknya berhasil memenuhi biaya operasional," terangnya.

Alhasil, selama setahun menjajakan dagangan lokal itu, produk UMKM di terminal 3 tersebut laris diburu wisatawan. Karena pencapaian target itu pun, kini tak heran jika produk UMKM merajalela di tiap-tiap terminal di Bandara Soekarno-Hatta.(RAZ/RGI)

Tags Bandara Soekarno-Hatta Bisnis Tangerang