TANGERANGNEWS-Besarnya jumlah jemaah haji dan umrah asal Indonesia untuk beribadah ke tanah suci Mekah, menarik perhatian perusahaan penerbangan Negara Arab Saudi. Hal tersebut membuat maskapai itu Al Wafeer secara resmi membuka untuk melayani penerbangan pertama dari Terminal II-D Bandara Soekarno Hatta (BSH) menunju Jeddah.
Adapun jadwal sementara penerbangan Al-Wafeer dilakukan dua kali seminggu, yaitu Selasa dan Minggu dengan kapasitas penumpang sebanyak 450 orang. "Saya yakin dengan eksisnya Al-Wafeer di Indonesia akan mendapat perhatian dari calon penumpang, mengingat dalam penerbangan ini kami selalu mengedepankan pelayanan," kata Direktur Marketing Alwafeer Air, Sholeh Albughary kepada wartawan, hari ini.
Lebih jauh Sholeh Albughary mengatakan karena pasar jemaah haji, umrah dan Tenaga Kerja Indonesia potensinya cukup besar, maka sasaran utama bagi perusahaan itu adalah mereka. "Untuk bisa mengoperasikan pesawat ini di Indonesia, kami memerlukan waktu yang cukup lama," kata dia.
Untuk itu, kata Sholeh Albugary,pihaknya akan terus melakukan pendekatan dengan pemerintah Indonesia yang dikenal sebagai negara berpenduduk muslim terbesar di dunia agar dapat mengangkut para jemaah haji pada musim tahun ini. Mengingat selama ini 50 persen jemaah haji Indonesia diangkut oleh Pesawat Saudi dan separuhnya lagi Pesawat Garuda Indonesia.(rangga)
Tags