Minggu, 20 April 2025

Empat Jamaah Haji Asal Banten Meninggal Dunia

Haji(int / int)


SERANG– Dari 8.824 orang jamaah haji asal Provinsi Banten, sebanyak empat jemaah haji meninggal dunia di Saudi Arabia. Ke empat jamaah haji ini meninggal dunia, dikarenakan sakit yang menyerang saluran pernafasan.

Kepala Seksi Perjalanan Ibadah dan Sarana Haji, Kemenang  Kanwil Banten, Chuzaemi Abidin mengatakan, ke empat jemaah yang meninggal dunia itu yakni Slamet Sudir bin Sudir, 74, warga Jalan Maulana Hasanudin RT 01/03 Cipondoh Makmur Kota Tangerang, dan Sahari bin Salam, 69, warga Lingkungan Winaya Pakupatan Prisma RT 002/012 Penancangan, Cipocok Jaya, Kota Serang.

Selain itu, Hasanudin Bin Kentong, 73, warga Jalan Kihajar Dewantoro RT 02/02 Ciputat, Kota Tangerang Selatan dan Masri Bin Ahmad, 65, warga Kampung Melayu Barat RT 001/002 Teluk Naga, Kabupaten Tangerang.
Chuzaemi Abidin mengatakan,Slamet Sudir meningal dunia pada 13 Oktober 2011, penyebabnya adalah serangan jantung. Saat meninggal Slamet Sudir dalam posisi sujud. "Jamaah haji kloter 08 JKG ini meninggal dunia di pemondokan dan dimakamkan di Baqi Madinah," kata Chuzaemi Abidin.

Untuk Sahari, dinyakatan meninggal dunia pada 25 Okotber 2011 akibat sistem sirkulasi atau gangguan pernafasan. Jamaah haji kloter 21 JKG ini meninggal di Rumah Sakit Arab Saudi. "Sahari telah dimakamkan di Syaraya Mekkah," kata dia.

Untuk Hasanudin, jamaah haji kloter 43 JKG ini meninggal dunia pada 28 Oktober 2011 dikarenakan ganguan pernafasan. Saat meninggal dunia, Hasanudin berada di Masjidil Haram. "Untuk Hasanudin dimakamkan di Syaraya Mekkah," kata Chuzaemi Abidin.

Sedangkan untuk Masri, jamaah haji kloter 41 JKG ini meninggal  pada 29 Oktober 2011. Kata Chuzaemi Abidin, Masri juga meniggal akibat gangguan saluran pernafasan. "Saat meninggal sedang tawaf putaran kelima. Masri telah dimakamkan di Syaraya Mekkah,” jelasnya.

Chuzaemi juga mengatakan, selain jamaah haji yang meninggal dunia, juga terdapat 11 jamaah haji asal Banten yang tengah di rawat di Balai Pengobatan Haji Indonesia (BPHI) dan Rumah Sakit Arab Saudi. "Dari 11 calon jamaah haji yang sakit tersebut, tinggal empat calon jamaah haji yang masih dirawat intensif," katanya. (FUA)

Tags