Jumat, 20 September 2024

Yuk Daftar! Pemkab Tangerang Sediakan 500 Formasi CPNS 2024, Ini Syarat, Cara, dan Alur Pendaftarannya

Ilustrasi penerimaan CPNS 2024 Pemerintah Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang membuka kesempatan bagi masyarakat yang berminat untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. 

Sebanyak 500 formasi disediakan untuk berbagai posisi, yakni 272 untuk tenaga kesehatan dan 228 tenaga teknis. 

Hal ini berdasarkan Pengumuman Nomor: B/800.1.2.2/003/VIII/Panselda.PPASN/2024 Tentang Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tangerang Tahun Anggaran 2024.

Lowongan formasi ini menjadi kesempatan yang sangat baik bagi para calon pelamar untuk berkarir menjadi bagian Pemkab Tangerang.

Syarat Pendaftaran

  1. Untuk mengikuti seleksi CPNS 2024 di Pemkab Tangerang, pelamar harus memenuhi sejumlah persyaratan umum berikut:
  2. Warga Negara Indonesia (WNI), dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
  3. Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun pada tanggal 1 September 2024. Bagi pelamar dengan kualifikasi pendidikan S2/Dokter Spesialis, batas usia maksimal adalah 40 tahun.
  4. Tidak pernah dipidana penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih.
  5. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai PNS, anggota TNI/Polri, atau pegawai swasta.
  6. Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Polri.
  7. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
  8. Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan jabatan yang dilamar, dibuktikan dengan ijazah yang dilegalisir.
  9. Sehat jasmani dan rohani, yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari dokter pemerintah.
  10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah.

Cara Mendaftar

Pendaftaran CPNS Pemkab Tangerang tahun 2024 dilakukan secara online melalui portal resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) di https://sscasn.bkn.go.id. Berikut langkah-langkah pendaftaran yang harus diikuti:

Jadwal Lengkap Seleksi CPNS 2024

Proses seleksi CPNS 2024 akan melalui beberapa tahapan, mulai dari pendaftaran, seleksi administrasi, hingga pengumuman hasil akhir. Berikut rincian jadwal selengkapnya:

Selanjutnya, proses seleksi terdiri dari seleksi administrasi, ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Pelamar yang lulus akan ditempatkan di berbagai instansi di lingkungan Pemkab Tangerang sesuai dengan formasi yang dipilih. 

Untuk diketahui, Proses pendaftaran dan seleksi CPNS ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya apapun. Pelamar diimbau untuk berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan proses penerimaan CPNS.

Tags Aparatur Sipil Negara ASN BKN CPNS 2024 CPNS CPNS 2024 Formasi CPNS 2024 Formasi CPNS 2024 Link Pendaftaran CPNS 2024 Pendaftaran CPNS 2024 PNS Tangerang