Rabu, 8 Januari 2025

Pelaku Penembakan Pemilik Mobil Rental di Tol Tangerang-Merak Berjumlah 4 Orang

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono saat meninjau TKP penembakan di Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak, di Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Jumat 3 Januari 2025.(@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Aksi penembakan terhadap pemilik mobil rental di Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak, Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, ternyata dilakukan lebih dari satu orang.

“(Pelaku penembakan) empat orang,” ungkap Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono kepada wartawan, Jumat 3 Januari 2025.

Baktiar menjelaskan, dari pemeriksaan para saksi dan olah tempat kejadian perkara (TKP), pelaku diduga menggunakan dua mobil. Sedangkan korban pemilik rental mobil berjumlah tiga orang.

“Dua mobil MPV,” ujar Kapolres.

Menurut Baktiar, pihaknya masih melakukan identifikasi terkait identitas para pelaku. Sementara hingga saat ini, proses pengejaran pelaku masih terus dilakukan.

Seperti diketahui, dua pria ditembak di Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak, di Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Kamis 2 Januari 2025.

Penembakan itu menyebabkan satu korban tewas inisial IAR, 48, akibat luka tembak di dada. Sedangkan rekannya RAB, 60, masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat luka tembak di punggung dan tangan kiri.

Peristiwa penembakan diduga terjadi saat korban bersama rekannya mengejar mobil rental yang digelapkan.

Korban telah melacak mobil tersebut di Pandeglang, Provinsi Banten. Kemudian terjadi kejar-kejaran di Tol Tangerang-Merak, hingga berujung penembakan di Rest Area KM 45.

Tags Berita Kabupaten Tangerang Kapolresta Tangerang Korban Penembakan Penembakan Tangerang Polresta Tangerang Tol Tangerang-Merak