Sabtu, 23 November 2024

Mau Tawuran, 120 Pelajar Diamankan Polisi

Pelajar yang diamankan petugas Polsek Tangerang.(Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Sebanyak 120 pelajar dari sejumlah SMK Kota Tangerang dan Jakarta diamankan kepolisian karena akan melakukan aksi tawuran,  kemarin. Dari tangan mereka juga didapatkan sejumlah senjata tajam.

Ratusan pelajar yang terdiri dari SMK PGRI 2 Tangerang, SMK PGRI 11 Serpong, SMK Bhipuri Serpong, SMK Korpri Balaraja dan SMK Cengkareng itu, rencananya akan melakukan penyerangan ke SMA dan SMK Yuppentek yang berada dikawasan Jalan Veteran, Kota Tangerang.

Namun petugas dari Polsek Tangerang langsung mengamankan mereka ke Mapolsek.Tidak hanya itu, petugas juga menemukan sejumlah sajam yang mereka sembunyikan di dalam sebuah truk yang mereka tumpangi.

Kanit Reskrim Polsek Tangerang Kota Ipda Eko Hanindyto mengatakan, mereka diamankan saat menaiki mobil truk di Jalan MH Thamrin, Kebon Nanas, Kota Tangerang, sekitar pukul 15.00 WIB. Diduga mereka hendak menuju ke Cikokol untuk melakukakn aksi tawuran.

“Ada sekitar 120 pelajar yang diamankan anggota kami, karena diduga kuat akan melaukan aksi tawuran. Selain itu juga kami temukan sejumlah senjata tajam dari tangan mereka,” katanya.

Selanjutnya, pihaknya akan melakukan pendataan dan pembinaan kepada para pelajar ini. "Orangtua serta guru dari masing-masing pelajar ini akan kita dipanggil, khususnya bagi mereka yang kedapatan membawa senjara tajam," kata Eko.
 
Tags Arief R Wismansyah