Sabtu, 23 November 2024

Warga Miskin Kota Tangerang Masih Suka Dolbon

Said Endaryanto Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah ( BAPPEDA ) Kota Tangerang , Istimewa (15/03/2017).(Tangerangnews / istimewa)

TANGERANGNEWS.COM-Pemerintah Kota Tangerang mencatat terdapat 53 ribu orang miskin di kota tersebut hidup dengan taraf kesehatan rendah. Diantaranya terbiasa dengan melakukan Buang hajat sembarangan atau dolbon (Modol di kebun).

Diakui Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Tangerang Said Endaryanto, selama ini warga yang belum memiliki jamban biasa membuang hajat ke WC umum, menumpang ke tetangga, ada juga yang beberapa di saluran air, bahkan di kebun.

“Perilaku tidak sehat warga Kota Tangerang ini tentu menimbulkan keprihatinan Pemerintah,” katanya, Rabu (15/3/2017).

Karena itu, Pemerintah Kota Tangerang sejak tahun anggaran 2015/2016 berupaya membangun 2000 Jamban sehat. Tujuannya untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat melalui Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

"Program ini kami satukan dengan program bedah rumah. Maka berapapun kebutuhan akan kami bangunkan buat masyarakat miskin di Kota Tangerang," cetusnya.

 

Menurut catatannya, pembangunan jamban sehat ini merata hampir diseluruh Kecamatan yang ada di Kota Tangerang.  Namun yang terbanyak berada di Kecamatan Neglasari yang memang tingkat kemiskinannya tinggi. "Ciledug ada juga tapi tidak sebanyak di Neglasari," ujarnya.

 

Said menambahkan, dengan adanya program ini, justru banyak permintaan dari warga kurang mampu yang ingin dibangunkan jamban. Saat ini, pihaknya tengan melakukan verifikasi data warga yang membutuhkan. “Tahun ini usulannya 2300 jamban, nanti kita bangun," jelasnya.

Tags Arief R Wismansyah Kota Tangerang