TANGERANGNEWS.com—Fraksi PKS DPRD Kota Tangerang membuka Hari Aspirasi setiap Rabu. Hal itu untuk mempermudah para anggota legislatif dari PKS, untuk bertemu langsung dengan masyarakat yang ingin menyampaikan harapan dan keinginannya.
“Masyarakat bisa menyampaikan aspirasinya dan kami akan langsung follow up, serta ada progresnya hari itu juga,” ujar Hidayat, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Tangerang dalam peluncuran Hari Aspirasi di Sol Marina Hotel, Jatiuwung, Kota Tangerang, Minggu (10/11/2019).
BACA JUGA:
Selain membuka Hari Aspirasi, Fraksi PKS juga membuka pelayanan hotline yang dapat dihubungi jika masyarakat membutuhkan bantuan pelayanan publik.
“Kita memiliki staf yang bisa mobile, dan bisa berkoordinasi dengan struktur SKPD,” ucapnya.
Ketua DPD PKS Kota Tangerang Tengku Iwan menambahkan, walau hari ini diluncurkan, Hari Aspirasi sebetulnya sudah berjalan menerima keluhan masyarakat.
“Tidak sedikit juga masyarakat memanfaatkan layanan Hari Aspirasi yang dewan PKS sebelumnya telah jalankan,” ungkapnya.
#GOOGLE_ADS#
Ia mengaku, penambahan perolehan dua kursi legislatif yang diraih PKS pada pemilu tahun ini tentunya harus lebih menambah penyerapan aspirasi.
“Tidak semua masyarakat memiliki akses kepada dewannya, nah melalui program ini kami ingin masyarakat lebih mengenal dewannya,” pungkasnya.(RAZ/RGI)