Jumat, 22 November 2024

Alpukat 'Kotjok Mendem.Kangen' di TMP Taruna Tangerang, Beda Dari yang Lain

Se unit Outlet Alpukat Kotjok Mendem.Kangen berwana hijau berada di Jalan TMP Taruna tepatnya di depan minimarket 212 Mart, Kecamatan Tangerang Kota Tangerang, Selasa (29/12/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Bagi Anda pencinta es, kini hadir Outlet Alpukat Kotjok Mendem.Kangen di Jalan TMP Taruna tepatnya di depan minimarket 212 Mart, Kecamatan Tangerang Kota Tangerang. 

Alpukat Kotjok Mendem.Kangen ini berbeda dari produk alpukat kocok yang lain. Sebab, di Alpukat Kotjok Mendem.Kangen itu, alpukatnya benar-benar dikotjok sendiri dan dijamin segar di tenggorokan. 

Outlet Alpukat Kotjok Mendem.Kangen adalah minuman es dengan bahan baku buah alpukat. Tersedia juga Mangga Kotjok dan Naga Kotjok nya. 

"Sebagai UMKM produk minuman kekinian dengan bahan baku buah-buahan segar dan alami, kami memberikan rasa yang dijamin bakal ngangenin dan menu yang simple," ujar Luqman, owner Alpukat Kotjok Mendem.Kangen, Selasa (29/12/2020). 

#GOOGLE_ADS#

Luqman mengatakan, usahanya baru berdiri sejak 28 November 2020. Menurutnya, setiap satu porsi hanya dibanderol mulai dari Rp 10 ribu saja. 

"Kami menyediakan tiga menu, di antaranya Alpukat Kotjok, Mangga Kotjok dan Naga Kotjok. Rasanya dijamin ngangenin. Harganya juga terjangkau," ucapnya. 

Outlet Alpukat Kotjok Mendem.Kangen buka pada Senin sampai Sabtu mulai pukul 10.00-20.00 Wib (minggu libur). 

“Kita juga sudah bermitra dengan Grabfood. Dan mulai kerjasama dengan Gofood. Jadi, produk kami bisa dipesan online, dan saat ini kami sedang ada Promo," katanya. 

Yuk follow Alpukat Kotjok Mendem.Kangen di Instagram @putjok.mk dan ikuti informasi promonya. (RED/RAC)

Tags Alpukat Kotjok Mendem Kangen Berita Kota Tangerang Hiburan Kecamatan Tangerang Kota Tangerang TMP Taruna UMKM Tangerang