Senin, 25 November 2024

Pelayanan Air Bersih Kota Tangerang Terganggu Akibat Banjir Bandang di Bogor

Sumber air baku Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang keruh akibat peristiwa banjir bandang di Bogor. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pelayanan air bersih Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang terdampak akibat peristiwa banjir bandang di Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor.

"Iya, memang pelayanan kami sedang terjadi gangguan distribusi," ujar Syarif, Humas Perumda Tirta Benteng, Kamis 23 Juni 2022.

Dampak gangguan distribusi air diketahui terjadi di seluruh wilayah Kota Tangerang, seperti di Sukasari dan Babakan, Kecamatan Tangerang.

Menurut Syarif, gangguan distribusi air ini karena kekeruhan yang tinggi pada air baku Sungai Cisadane, akibat dampak banjir bandang di Bogor.

Tingkat kekeruhan air baku Sungai Cisadane pada dini hari tadi diketahui mencapai 9.000 Nephelometric Turbidity Units (NTU), sedangkan normalnya 1.000 NTU.

#GOOGLE_ADS#

"Sehingga mengakibatkan adanya pengurangan operasi pada IPA, tetapi kami tetap mengupayakan pengolahannya dan sudah mulai berangsur membaik," katanya.

Namun belum diketahui kapan distribusi air bersih bisa normal kembali. Selama adanya kendala, Perumda Tirta Benteng akan mengirimkan armada bantuan mobil tangki ke wilayah terdampak.

"Bantuan armada mobil tangki dikirim ke wilayah terdampak secara gratis," pungkasnya.

VIDEO : AIR BAKU KERUH, PASOKAN AIR BERSIH PDAM TANGERANG TERTANGGU

Tags Kabupaten Bogor Air Bersih Tangerang Air Sehat Nasional Berita Kota Tangerang Kota Tangerang PDAM Tangerang Sungai Cisadane