Jumat, 22 November 2024

Upacara Bendera di Kota Tangerang Setengah Tiang

Wali Kota Tangerang Wahidin Halim saat apel.(tangerangnews / rangga)

 
TANGERANG-Upacara bendera 17 Agustus dalam rangka memperingati HUT RI ke 66 yang dilaksanakan Pemerintah Kota Tangerang pada  Rabu (17/8), diwarnai insiden pengibaran bendera merah putih yang hanya naik setengah tiang.

Petugas pengibar bendera diduga salah memperhitungkan posisi bendera ketika dinaikkan. Petugas berhenti menaikkan bendera ketika lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan bersamaan dengan pengibaran benera selesai.
 
Ironisnya posisi bendera setengah tiang yang melambangkan duka nasional ini dibiarkan cukup lama hingga Wali Kota Tangerang menegur pelaksanaan pengibaran ini saat berpidato di hadapan ratusan warga kota tangerang. Kemudian posisi bendera disempurnakan.
 
Wali Kota Tangerang Wahidin Halim mengaku insiden tidak sempurnanya pengibaran bendera yang digelar untuk memperingati 17 Agustus ini disebabkan ketidak serasian antara petugas yang mengumandangkan lagu dengan yang pengibar bendera.

“Ini karena lagunya terlalu cepat, saat lagu selesai dinyanyikan, benderanya belum selesai sampai di atas tiang,” katanya.(RAZ)

Tags