TANGERANGNEWS.com-Jumlah penumpang KAI Commuter diperkirakan naik sebesar 7 persen pada saat libur menjelang liburan Lebaran 2022. Di sepanjang April ini terjadi tren kenaikan jumlah penumpang KAI Commuter.
“KAI Commuter memprediksi pada libur-libur berikutnya menjelang libur hari Raya Idul Fitri akan mengalami kenaikan pengguna sebesar 7 persen,” kata VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba seperti dilansir dari iNews, Senin 18 April 2022.
Sementara itu, sambung Anne, rata-rata volume pengguna KRL pada hari kerja sepanjang April ini, sebanyak 560 ribu.
Ia memerinci, pada libur akhir di pekan pertama dan kedua rata-rata volume pengguna sebanyak 354.965 pengguna dan 378.860 pengguna per hari, sedangkan rata-rata volume pada hari libur pekan ini sebanyak 405.467 pengguna.
Dengan adanya rata-rata volume pengguna KRL pada hari kerja sebanyak 560 ribu di sepanjang April ini, hal tersebut meningkat 52 persen dibanding rata-rata pengguna pada hari libur, yaitu sebesar 368 ribu lebih pengguna.
#GOOGLE_ADS#
Seiring dengan kenaikan tren pengguna tersebut, dia menerangkan, mulai 4 April lalu KAI Commuter mengoperasikan 1.053 perjalanan di wilayah Jabodetabek dengan waktu operasional mulai pukul 04.00 – 24.00 WIB setiap harinya.
“KAI Commuter melayani 215 perjalanan per harinya, sedangkan pada lintas Bogor-Jakarta Kota PP (237 perjalanan per hari), Lintas Bogor-Jatinegara PP (201 perjalanan per hari),” ujarnya.
Adapun Lintas Rangkasbitung-Tanah Abang (218 perjalanan per hari), Lintas Tangerang-Duri PP (108 perjalanan per hari), serta Lintas Tanjung Priok-Jakarta Kota PP (74 perjalanan per hari).
Sementara persebaran pengguna KRL pada hari kerja juga terfokus pada jam-jam sibuk pagi, yakni pukul 06.00 – 09.00 WIB, dan pada jam-jam sibuk sore mulai pukul 16.00 – 18.00 WIB.
“Saat ini, KAI Commuter tetap memberlakukan pelayanan operasional KRL sesuai dengan aturan SE Kemenhub No.25 Tahun 2022, yaitu pembatasan kapasitas sebanyak 60 persen,” ungkap dia.