TANGERANGNEWS.com–Di tahun 2022 ini diperkirakan terdapat tiga wilayah atau area prospektif properti yakni Tangerang Raya, Kota Bogor, dan Kabupaten Gresik, yang menjadi incaran konsumen.
Hal tersebut dikatakan Country Head Rumah.com, Marine Novita dalam diskusi daring di Jakarta, Senin malam 1 Januari 2022, seperti dilansir dari Antara.
Menurut Marine, Tangerang Raya menjadi incaran karena banyak sekali pembangunan infrastruktur yang terkait dengan transportasi. “Cipondoh dan Karang Tengah menjadi dua area yang paling prospektif di Kota Tangerang,” ujarnya.
Marine menyebutkan bahwa pada Kuartal III 2021, harga properti di Cipondoh naik sekitar 20 persen secara tahunan, sementara di Karang Tengah naik sebesar 41 persen secara tahunan.
Kedua wilayah ini, lanjut dia, memiliki fasilitas umum yang lengkap dan beragam pilihan akses transportasi baik umum maupun pribadi.
Selain itu, Cipondoh dan Karang Tengah juga berdekatan dengan Jakarta Barat, sehingga masyarakat bisa menikmati fasilitas-fasilitas yang berada di Jakarta Barat.
"Jadi yang paling tren itu adalah wilayah Cipondoh dan Karang Tengah," kata Marine.
#GOOGLE_ADS#
Sedangkan Kota Bogor mencuri perhatian konsumen pada 2021, seiring naiknya tren pencarian sebanyak 21,8 persen, meski harga properti di wilayah ini cenderung stagnan namun suplai atau ketersediaan propertinya tumbuh banyak.
"Tentunya situasi tersebut dipengaruhi oleh harga yang cenderung stagnan sehingga dinilai lebih menguntungkan dari sisi konsumen untuk segera membeli properti di Kota Bogor," tutur Marine.
Selain itu, lanjutnya, fasilitas transportasi di Kota Bogor banyak dan beragam, sehingga juga menjadi salah satu faktor incaran konsumen.
Adapun wilayah terakhir yang akan menjadi incaran konsumen pada tahun ini adalah Kabupaten Gresik. “Sebagaimana diketahui di wilayah itu terdapat tiga ruas jalan tol yang terhubung dengan Trans Jawa," ujar Marine.
Di Kabupaten Gresik juga, kata dia, terdapat kawasan Java Integrated Industrial and Port Estate, kawasan industri besar yang benar-benar menarik investor dan pekerja sehingga membutuhkan rumah.
"Jadi ini adalah salah satu daerah yang kita lihat akan menjadi incaran konsumen di tahun 2022," ujar Marine.