Senin, 25 November 2024

Prediksi Skor Persita vs Persija, Pendekar Cisadane Sebut Siap 100% Hadapi Macan Kemayoran

Persija Vs Persita dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Rabu, 24 Agustus 2022 malam.(Instagram Persita Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com- Persita Tangerang kembali menjalani laga tunda, yakni pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023 melawan Persija Jakarta.

Bertempat di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Persita Tangerang akan tampil sebagai tuan rumah hari ini, Selasa 28 Maret 2023, pukul 20.30 WIB.

Laga tunda ini digelar lantaran pertandingan antara Persita melawan Persija tidak mendapat izin keamanan buntut aksi pelemparan bus Persis Solo oleh oknum suporter beberapa waktu lalu.

Dalam laga kali ini, skuad Macan Kemayoran akan tampil dengan susunan pemain berbeda lantaran beberapa punggawanya dipanggil untuk membela tim nasional (timnas).

“Buat saya siapapun yang akan bermain besok untuk Persija sangat penting dan akan sulit untuk dihadapi. Tidak ada masalah buat saya ada pemain dipanggil Timnas atau tidak. Semua pemain Persija yang akan bermain besok pasti akan tampil maksimal dan kita harus lebih siap dari mereka tentunya.” kata Luis Edmundo pelatih Persita Tangerang.

Luis Edmundo mengungkapkan, tim besutannya telah siap menghadapi ketangguhan Persija Jakarta dan bertekad memboyong poin penuh di kandang sendiri.

"Saya tidak ragu dengan pemain yang akan main, saya akan support semuanya dan siap 100% untuk melawan Persija," katanya.

Adapun pertandingan Persita melawan Persija di Stadion Indomilk Arena akan digelar tanpa kehadiran penonton masih dengan alasan keamanan.

Meski begitu, kapten tim Persita Muhammad Toha meminta dukungan dari seluruh suporter Persita Tangerang dari rumah.

“Buat Persita Fans bantu kita dalam doa, dukungan kalian walaupun tidak bisa datang ke stadion doa kalian sangat penting buat kita dan seterusnya,” ujarnya.

Saat ini Persita berada di peringkat 9 klasemen sementara dengan koleksi 41 poin. Sedangkan, Persija bertengger di urutan 3 dengan raihan 54 poin.

Prediksi Susunan Pemain

Persita Tangerang (4-3-3): Aditya Harlan; Arif Setiawan, Javlon Guseynov, Charisma Fathoni, Muhammad Toha; Bae Sin-young, Fahreza Sudin, Ezequiel Vidal; Fairuz Ohorella, Heri Susanto, Ramiro Fergonzi.

Pelatih: Luis Edmundo.

Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Maman Abdurahman, Dandi Maulana, Birrul Walidain; Firza Andika, Resky Fandi, Hanif Sjahbandi, Rio Fahmi; Alfriyanto Nico, Aji Kusuma, Michael Krmencik.

Pelatih: Thomas Doll.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Persita vs Persija

24/08/22: Persija vs Persita 1-0

26/01/22: Persita vs Persija 1-2

28/09/21: Persija vs Persita 1-1

12/06/14: Persita vs Persija 0-4

12/03/14: Persija vs Persita 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persita

24/03/23: Persik vs Persita 3-1

19/03/23: RANS Nusantara vs Persita 1-2

13/03/23: Persita vs PSM 0-0

07/03/23: Bali Utd vs Persita 1-1

02/03/23: Persita vs PSS Sleman 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persija

16/03/23: Persija vs PSIS Semarang 1-0

12/03/23: Persik Kediri vs Persija 2-0

08/03/23: Borneo vs Persija 3-1

26/02/23: Madura Utd vs Persija 0-0

22/02/23: Persija vs Barito Putera 2-1

Prediksi Skor

Berdasarkan statistik pertandingan, Persija masih diunggulkan dari Persita Tangerang. Terlebih, dalam lima pertandingan terakhir selalu memperoleh poin penuh.

Hasilnya, laga antara Persita Tangerang melawan Persija Jakarta diprediksi berakhir dengan skor 1-2 atas kemenangan di tangan Macan Kemayoran.

Tags Supporter Persita Tangerang Fans Persija Liga 1 Indonesia 2022/2023 Logo Persita Persita Tangerang Suporter Persija