Jumat, 22 November 2024

Kota Tangerang Unggul Telak Perolehan Medali Sementara PEPARPEDA VIII Banten 2024

Perolehan sementara medali ajang PEPARPEDA VIII Banten 2024, Rabu, 3 Juli 2024.(@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kota Tangerang kembali mengungguli perolehan medali sementara Pekan Paralympic Pelajar Daerah (PEPARPEDA) VIII Banten.

Berdasarkan update perolehan medali pada Rabu, 3 Juli 2024, 18.39 WIB, kontingen Kota Tangerang berada di klasemen pertama dengan dengan total 28 medali, yakni 15 emas, tujuh perak dan enam perunggu.

Posisi kedua ditempati Kabupaten Lebak dengan total 11 medali, enam emas dan lima perak. Disusul, Kabupaten Tangerang dengan total 12 medali, yakni enam emas, tiga perak dan tiga perunggu.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang mengatakan, para atlet Kota Tangerang masih harus bertanding dalam cabor atletik dan boccia, Kamis, 4 Juli 2024.

Sementara itu, penutupan PEPARPEDA VIII Banten akan berlangsung di Tangerang Convention Center (TCC), Kelurahan Cimone, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang pada Jumat, 5 Juli 2024, mendatang.

Tags Disabilitas Disabilitas Tangerang Olahraga Disabilitas Tangerang PEPARPEDA VIII Banten