Sabtu, 23 November 2024

Partisipasi Pemilih Pilkada Tangsel Diprediksi Rendah

Peluncuran Alat Peraga Pilkada Tangsel oleh KPU Tangsel @2015(Tangerangnews / Erwin)


TANGERANG-Partisipasi jumlah pemilih pada Pilkada Tangsel yang akan digelar serentak secara nasional 9 Desember 2015 ini diprediksi rendah. Bahkan salah satu calon wali kota Tangsel dari nomor urut satu, M Ikhsan Modjo menyampaikan, tingkat partisipasi pemilih tidak akan melebihi 50 persen.   “Menurut saya tidak akan lebih dai 50 persen partisipasinya,” kata Ikhsan, Rabu (2/12/2015).

Menurutnya, masyarakat Tangsel susah sekali diajak berubah,  selain itu sosialisasi yang berjalan lambat oleh KPU Tangsel.
“Masyarakat Tangsel adalah masyarakat heterogen,” katanya.

Selain Ikhsan, calon wali kota nomor urut 2, Arsid pun meragukan tingkat partisipasi pemilih dalam pilkada Tangsel. “Memang buat kita ini seperti dirugikan, karena jarak sosialisasi yang sempit. Berbeda kan dengan pertahana, tapi itu lah tantanggannya menjadi challenger,” kata dengan logat khas Betawinya.  Namun, KPU Kota Tangsel mengaku optimis tingkat partisipasi sekitar 75%.

"Saya bisa katakan, kalau itu (pilkada) belum terjadi. Terlepas dari itu, kami rasa upaya KPU selama ini sudah maksimal. Walaupun dalam pekerjaan pasti ada kurang-kurangnya, tidak sempurna," kata Komisioner KPU Tangsel Badrusalam.

Tags Pilkada Tangsel 2015