Senin, 25 November 2024

Hujan deras disertai angin kencang, Pohon di Alam Sutera Tumbang

Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Tangerang Raya sejak Pukul 15.00 - 17.30 WIB, Selasa (28/3/2017) menyebabkan banyak pohon tumbang di Alam Sutera.(@tangerangnews 2017 / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Tangerang Raya sejak Pukul 15.00 - 17.30 WIB, Selasa  (28/3/2017) menyebabkan banyak pohon tumbang di sejumlah jalan yang ada di wilayah itu.


Seperti yang terjadi di Jalan Raya Serpong Kota Tangsel, tepatnya di dekat bundaran Alam Sutera arah ke Serpong,  pohon tumbang mengakibatkan tertutup nya dua lajur jalan dan mengakibatkan kemacetan.

 

"Kami masih melakukan penanganan terhadap pohon tumbang yang ada di Alam Sutera itu. Mudah-mudahan bisa cepat tertangani dan kemacetan tidak bersampak luas dan tidak ada korban jiwa atau materi dari kejadian pohon tumbang tersebut," ujar AKP  Lalu Hedwin, Kasat Lantas Polres Tangsel yang dihubungi TangerangNews.com

Tags Tangerang Selatan