Jumat, 22 November 2024

Kuota Penuh, Gerindra Daftarkan 50 Caleg Tangsel

Ketua DPC Partai Gerindra Li Claudia Chandra bersama Sekretaris DPC Gerindra Tangsel Yudi Budi Wibowo saat mengantarkan berkas pendaftaran 50 caleg ke KPU Tangsel.(@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) resmi mendaftarkan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tangerang Selatan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).Gerindra mendaftarkan 50 calon anggota legislatif di enam daerah pemilihan (dapil) di Tangsel.

Sekretaris DPC Gerindra Tangsel, Yudi Budi Wibowo menjelaskan, partainya dalam Pemilu 2019 ini menargetkan perolehan kursi dua kali lipat dari perolehan kursi saat ini.

"Sekarang tujuh kursi, kita pengennya dua kali lipatnya, 14 kursi," jelas Yudi seusai menyerahkan berkas calon anggota legislatif di KPUD Tangsel, Senin (16/7/2018). 

Diungkapkannya, Gerindra Tangsel sengaja mendaftar sehari sebelum batas penutupan pendaftaran caleg agar memiliki persiapan waktu hingga esok hari untuk memenuhi segala persyaratan administrasi di KPU, termasuk kuota caleg perempuan.

"Minimal caleg perempuan 30 persen sudah kita penuhi, bahkan ada dapil yang keterwakilan perempuannya mencapai 50 persen," bebernya.

#GOOGLE_ADS#

Yudi menyebutkan, calon yang diusung Gerindra dalam Pileg 2019 ini mengutamakan kalangan internal kader dan pihak luar yang dianggap berpotensi memenangkan suara.

"Kebanyakan kader kita sendiri, ada juga yang dari luar. Akademisi juga ada," imbuhnya.

Hari ini, KPU Tangsel telah menerima empat partai politik yang mendaftarkan calon anggota legislatifnya. Partai yang telah mendaftar tersebut diantaranya, PSI, Perindo, Partai Nasdem dan Partai Gerindra.(MRI/RGI)

Tags Caleg Tangerang Partai Politik Pemilu 2019 Tangerang Selatan