Kamis, 19 September 2024

KPU Tangsel Temukan 51 Pemilih Pilkada 2024 Berusia 100 Tahun Lebih

Ilustrasi Pilkada.(Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menemukan 51 pemilih berusia 100 tahun lebih dalam kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih pada Pilkada serentak tahun 2024.

Hal itu dikatakan Kepala Bidang Divisi Perencanaan Data dan Informasi (rendatin) KPU Kota Tangsel Widya Victora kepada wartawan, Rabu 17 Juli 2024.

"KPU Tangsel mendapatkan informasi dari 51 orang pemilih usia di atas 100 tahun, ada 1 orang pemilih dinyatakan meninggal," katanya.

Pada Pilkada serentak tahun ini, progres coklit KPU Kota Tangsel telah mencapai 97,22 persen, dengan rincian 1.052.963 data hasil sinkronisasi, 1.022.800 data yang sudah tercoklit, dan 30.163 data yang belum tercoklit. 

Adapun kecamatan yang sudah 100 persen dilakukan coklit yakni Ciputat Timur. Kemudian, Kecamatan Serpong 94,08 persen, Serpong Utara 98,75 persen, Pondok Aren 92,20 persen, Ciputat 99,78 persen, Pamulang 99,57 persen dan Setu 97,14 persen.

Tags