Senin, 25 November 2024

Berlibur Pintar Bersama Anak di Scientia Square Park

Scientia Square Park yang berlokasi di Gading Serpong, Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Bagi anda warga Tangerang, tidak perlu tanggal merah atau menunggu libur akhir pekan  untuk berlibur bersama keluarga terutama untuk si krucil agar mengenal berbagai kegiatan.

Cukup anda datang ke  Scientia Square Park yang berlokasi di Gading Serpong, Kabupaten Tangerang.  Di sana  terdapat taman seluas 1,2 hektare yang dapat mengantar liburan singkat anda bersama krucil dengan 10 kegiatan berbeda.

#GOOGLE_ADS#

Terlebih Dr.Margot Sunderland, seorang psikoterapis anak mengatakan, jika berlibur atau bepergian dengan anak bisa membantu perkembangan otaknya.

“Liburan keluarga bisa memperkaya pengalaman baru, melatih fisik, kognitif, sensorik hingga interaksi sosial anak,” kata Sunderland.

Kenapa di Scientia Square Park?  karena liburan di sini kita dapat menikmati bersama keluarga, mulai dari bermain di Science Playground, berkeliling taman, bermain di sawah, memberi makan ikan Koi, bermain mobil remote control, Wall Climbing, Bike Trail, Inline Skate, Skateboard, Futsal, Ping Pong Centre sampai mengenal berbagai jenis Kupu-Kupu di The Metamorphosis of Butterfly Park.

Taman ini bisa menjadi alternatif kegiatan pengisi liburan bersama anak di ruangan terbuka.

Anak-anak pasti senang sekali bermain di Playground Scientia yang luas dan unik, karena banyak permainan yang belum bisa didapati di tempat lain seperti Ayunan Bandul (Pendulum), Water Feature yang membuat semua kolam di taman ini mengeluarkan uap air.

Dan hebatnya lagi jam operasional playground dan seluruh fasilitas taman dibuka dari jam 5 pagi sampai jam 9 malam, setiap hari. Ya setiap hari  karena dibuka dari mulai pukul 05.00 WIB pagi.

Keuntungan lain dari datang pagi ke Scientia Square Park adalah kita bisa bertemu dengan kupu-kupu bewarna-warni yang sedang aktif-aktifnya berterbangan mencari nectar di bunga-bunga yang sengaja di tanam di The Metamorphosis of Butterfly Park.

Anda yang datang ke taman ini juga bisa mencoba bermain wall climbing yang mungkin terlihat mudah sampai kita mencobanya sendiri.

Park juga merupakan tempat yang tepat untuk berolahraga terutama bagi yang membutuhkan suasana udara terbuka yang segar. Mulai dari fasilitas Workout Bars, Jogging Track & Wall Climbing biasanya menjadi pilihan favorit untuk yang senang berolahraga di taman ini.

 

Sedangkan untuk kakak remaja, Skateboard Park,  Bike Trial dan bermain bola di lapangan rumput yang luas bisa menjadi pilihan yang menyenangkan.

Kita yang hanya ingin bersantai, bisa menghabiskan waktu membaca buku atau santai mendengarkan musik di Universe Amphitheatre.

Duduk-duduk di lantai kayu atau bantal-bantal hijau besar yang disediakan gratis di lapangan oleh pengelola Scientia membuat

Suasana bersantai bersama keluarga dan teman-teman menjadi lebih menyenangkan. Lapangan rumput dan open air Amphitheater ini memang ideal sekali  sebagai tempat untuk piknik atau menyelenggarakan acara yang melibatkan banyak orang.

Namun ke taman ini tidak gratis loh,  karena taman ini milik pengembang.

“Berapa sih bayarnya?”

Berikut ini adalah tariff masuk ke taman tersebut “

HTM Scientia Square Park:

   - Weekdays: Rp 30.000,- 

   - Weekend: Rp 50.000,-

   - Regular Membership: Rp 250.000,-

   - Student Membership: Rp 150.000,- 

   - Couple Membership: Rp 200.000 

   - Family Membership: 400.000 

   - Additional Family Membership: Rp 100.000

   - Sewa sepatu roda (Inline Skate): Rp. 20.000,-/orang (penyewaan untuk umum dimulai jam 15.00 WIB) 

   - Tersedia kursus (Pelatihan) untuk Inline Skate & Wushu, dapat menghubungi petugas Scientia 

   - Sewa Sepeda Tandem untuk mengelilingi Scientia: Rp. 20.000,-/jam 

   - Sewa alat pengaman untuk Wall Climbing: Rp.35.000,-/orang 

Beberapa hal yang perlu diketahui bagi pengunjung antara lain :

-Pengunjung harus top up saldo tiket menggunakan kartu SQP.

-Saldo top up minimum kartu SQP adalah Rp 5.000.

-Pengunjung WAJIB menggunakan gelang selama berada di area SQP.

-Untuk Course (Pelatihan) dapat menghubungi petugas SQP Hub & Brewok's.

-Jam Operasional Scientia Square Park Serpong Tangerang sudah buka mulai pukul 05.00 Pagi dan akan tutup jam 09.00 malam

Detail jadwal dan informasi tentang Scientia Square Park bisa dilihat di websitenya di www.scientiasquarepark.com

Tags Gading Serpong Kabupaten Tangerang Liburan Keluarga Scientia Square Park WISATA TANGERANG