Connect With Us

10 Kampus Swasta Terbaik di Indonesia Menurut EduRank, Nomor 1 dari Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Senin, 10 April 2023 | 15:10

Rektor Swiss German University, Filiana Santoso. (@TangerangNews / DW)

TANGERANGNEWS.com- Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi, EduRank merilis daftar kampus swasta terbaik di Indonesia.

EduRank merupakan lembaga pemeringkatan independen yang membuat peringkat sebanyak 14.131 perguruan tinggi dari 183 negara.

Negara-negara tersebut berasal dari beberapa benua, seperti Eropa, Oseania, Asia, Amerika Latin, Afrika, dan Amerika Utara.

Adapun penilaian peringkat didasarkan pada kinerja penelitian, reputasi, dan juga dampak oleh alumni berbasis data 1,24 miliar sitasi dari 44,9 juta publikasi ilmiah terindeks. 

Selain itu, EduRank membuat penilaian dari 13 bidang akademik dengan 246 cabang keilmuan yang dianalisis di antaranya Art & Design, Biology, Business, Chemistry, Computer Science, Economics, Engineering, Environmental Science, Liberal Arts & Social Sciences, Mathematics, Medicine, Physics, dan Psychology.

Sebanyak 562 perguruan tinggi yang ada di Indonesia, EduRank merinci sepuluh yang terbaik berdasarkan pemeringkatan tersebut.

Berikut sepuluh kampus swasta terbaik di Indonesia versi EduRank 2023.

1. Swiss German University (Tangerang0

Tingkat Nasional: 17 

Tingkat Asia: 540 

Tingkat Dunia: 1.867 

2. Bina Nusantara University (Jakartaa)

Tingkat Nasional: 19 

Tingkat Asia: 552 

Tingkat Dunia: 1.897 

3. Telkom University (Bandung)

Tingkat Nasional: 21 

Tingkat Asia: 562 

Tingkat Dunia: 1.922 

4. Universitas Muhammadiyah Surakarta (Surakarta)

Tingkat Nasional: 23 

Tingkat Asia: 614 

Tingkat Dunia: 2.100 

5. Universitas Islam Indonesia (Yogyakarta)

Tingkat Nasional: 25 

Tingkat Asia: 652 

Tingkat Dunia: 2.199 

6. Universitas Gunadarma (Depok)

Tingkat Nasional: 30 

Tingkat Asia: 739 

Tingkat Dunia: 2.462 

7. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (Yogyakarta)

Tingkat Nasional: 33 

Tingkat Asia: 783 

Tingkat Dunia: 2.580 

8. Universitas Islam Bandung (Bandung)

Tingkat Nasional: 35 

Tingkat Asia: 825 

Tingkat Dunia: 2.708 

9. Universitas Ahmad Dahlan (Yogyakarta)

Tingkat Nasional: 36 

Tingkat Asia: 834 

Tingkat Dunia: 2.725 

10. Universitas Kristen Petra (Surabaya)

Tingkat Nasional: 37 

Tingkat Asia: 836 

Tingkat Dunia: 2.727

 

Demikian informasi mengenai sepuluh kampus swasta terbaik di Indonesia versi EduRank, hal ini penting lantaran dapat menjadi pilihan dan pertimbangan dalam memilih kampus yang sesuai.

HIBURAN
Dibawa Perantau Madura, Ini Asal Mula Kuliner Nasi Jagal Kota Tangerang

Dibawa Perantau Madura, Ini Asal Mula Kuliner Nasi Jagal Kota Tangerang

Sabtu, 25 Oktober 2025 | 15:59

Di tengah maraknya ragam kuliner modern, nasi jagal tetap merupakan salah satu makanan tradisional yang paling digemari di Kota Tangerang. Olahan daging berempah ini bukan hanya memanjakan lidah, tetapi juga menyimpan sejarah akulturasi budaya.

SPORT
Usai Berpisah dengan Patrick Kluivert, PSSI Didesak Lebih Selektif Cari Pelatih Timnas Baru

Usai Berpisah dengan Patrick Kluivert, PSSI Didesak Lebih Selektif Cari Pelatih Timnas Baru

Senin, 27 Oktober 2025 | 12:50

Berakhirnya kerja sama antara PSSI dan Patrick Kluivert meninggalkan banyak catatan bagi sepak bola Indonesia. Pelatih asal Belanda itu resmi berpisah dengan Timnas Indonesia pada 16 Oktober 2025 melalui kesepakatan bersama atau mutual termination.

NASIONAL
Pembangunan PSEL di Kota Tangerang dan Tangsel Dibatalkan Presiden

Pembangunan PSEL di Kota Tangerang dan Tangsel Dibatalkan Presiden

Sabtu, 25 Oktober 2025 | 16:41

Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq menyatakan bahwa rencana pembangunan Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) di Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) batal direalisasikan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill